PWMU.CO– PCM Sukomanunggal Surabaya akan menggelar Baksos pengobatan gratis kepada warga Simogunung, Senin (28/2/2022) mendatang.
Ketua PCM Sukomanunggal M. Jahja Sholahudin SPd menjelaskan, kegiatan baksos sebagai pengamalan surat al-Maun merupakan program rutin bulanan. Di samping program pengajian pencerah juga bagi bagi sembako pada warga.
”Bulan ini ditambah pengobatan kepada warga Simogunung di sekitar SD Muhammadiyah 29. Pengobatan gratis ditangani langsung oleh dokter spesialis yakni dr Riana Retno W MSc SpPK dari RS Muhammadiyah Lamongan dan dr Yohana Oktavianda SpPA dari RS Angkatan Laut dr Ramelan,” kata Jahja Sholahuddn dihubungi Rabu (23/2/2022).
Dia menjelaskan, tujuan baksos adalah membantu warga masyarakat bawah akibat pandemi Covid 19-dan varian Omicron. Sepekan ini banyak warga yang mengalami sakit dengan gejala batuk dan pilek.
”Semoga dengan pengobatan gratis ini bisa membantu masyarakat dalam menjaga kesehatan. Mereka akan mendapatkan pemeriksaan, obat, dan bila diperlukan swab antigen secara gratis. Sedangkan pembagian sembako selama ini membantu ekonomi warga,” ujarnya.
Di sela pengobatan gratis, sambung dia, diselenggarakan pra rapat kerja PCM Sukomanunggal bertempat di SD Muhammadiyah 29.
”Pra raker tujuannya mematangkan pelaksanaan Raker yang akan diadakan 20 Maret 2022 dengan agenda: Restrukturisasi organisasi, Akuntabilitas keuangan dan Program tahunan,” kata dia menejlaskan.
Disampaikan, target dari pra raker dan raker adalah terselenggaranya PCM, PRM, PCA dan AUM yakni TK ABA 61, TK ABA 66, dan SDM 29, juga lima masjid dan mushala menjadi sehat organisasi, berkembang dan berkemajuan. (*)
Editor Sugeng Purwanto