Pesan untuk Adik Kelas
Selanjutnya, setelah mengetahui dirinya lolos SNMPTN, gadis yang ingin lulus kuliah tepat waktu ini tidak lupa mengucap syukur kepada Allah SWT dan mengucapkan terima kasih sebanyak-banyaknya kepada orangtuanya serta Smamsatu Gresik, terutama tim Bimbingan Karier (BK) Smamsatu Gresik yang dikomandani oleh Wiwit Rahmya Rosintan MPsi Psi.
Terakhir, gadis yang punya cita-cita membanggakan orangtua dan membawa nama baik Smamsatu Gresik ini memberikan saran kepada adik-adik kelasnya agar mau belajar giat;menyelesaikan tugas tepat waktu; dan mendapatkan prestasi perlombaan agar bisa masuk di eligible dan lolos di SNMPTN.
“Tapi walaupun nanti beberapa dari kalian sudah masuk di eligible, tetep jangan lupa buat belajar ujian tulis berbasis komputer (UTBK), karena kita tidak ada yang tahu rencana Allah ke depannya bagaimana,” ucapnya.
Jadi menurutnya, lebih baik mempersiapkan UTBK jauh-jauh hari, jangan H-1 bulan.
“Dan semoga jumlah anak di angkatan kaliam yang lolos SNMPTN juga lebih banyak dari angkatanku ya. Tetap berikhtiar dan berdoa, jalur langit itu yang paling penting dan manjur pol ya iya,” katanya.
Prestasi Salwa Devy
- Juara 1 Teater LSBO Pekan Pelajar – Pimpinan Daerah Muhamadiyah Gresik 2020.
- Juara 2 Sangcek theatre #5 festival – Universitas Muhammadiyah Gresik 2020.
- Juara 2 Teater SMA Awards Jawa Pos 2022.
Selamat! (*)
Editor Mohammad Nurfatoni