• Home
  • Kabar
  • Kajian
  • Kolom
  • Feature
  • Musafir
  • Khutbah
  • Canda
  • Ngaji Hadits
  • Kajian Ramadhan
  • Index
  • Mediamu
Rabu, Juli 6, 2022
  • Login
  • Home
  • Kabar
  • Kajian
  • Kolom
  • Feature
  • Musafir
  • Khutbah
  • Canda
  • Ngaji Hadits
  • Kajian Ramadhan
  • Index
  • Mediamu
No Result
View All Result
PWMU.CO | Portal Berkemajuan
  • Home
  • Kabar
  • Kajian
  • Kolom
  • Feature
  • Musafir
  • Khutbah
  • Canda
  • Ngaji Hadits
  • Kajian Ramadhan
  • Index
  • Mediamu
No Result
View All Result
PWMU.CO | Portal Berkemajuan
No Result
View All Result

Orang-Orang yang Pailit di Akhirat

Senin 2 Mei 2022 | 12:55
3 min read
78
SHARES
243
VIEWS
ADVERTISEMENT
Warga Muhammadiyah PRM Jatikalang Krian Sidoarjo mendengarkan khutbah ‘Iedul Fitri 1443 H (Basirun/PWMU.CO)

Orang-Orang yang Pailit di Akhirat; Liputan Kontributor PWMU.CO Surabaya Basirun.

PWMU.CO – Sejak bakda shalat Subuh (2/5/22), terdengar suara takbir, tahmid, dan tahlil berkumandang di Lapangan Bulutangkis Desa Jatikalang, Krian, Sidoarjo. Panitia telah menyiapkan seperangkat sound system pada malam harinya demi kelancaran pagi itu.

Seiring alunan takbir menggema, warga persyarikatan Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) Jatikalang berduyun-duyun menuju tempat shalat Idul Fitri yang telah panitia siapkan.

Enam barisan shaf jamaah laki-laki berjajar di halaman depan rumah Hj Sulyem, sedangkan untuk shaf jamaah perempuan digelar di halaman depan rumah Suyaji, Ketua Takmir Masjid al-Hayat. Para jamaah menduduki karpet sajadah masjid yang tergelar di sana.

“Kami atas nama Pimpinan Ranting Muhammadiyah Jatikalang menghaturkan terima kasih yang setulus-tulusnya kepada Ibu Hj Suliyem dam Bapak Suyaji atas kesediaan tempatnya untuk digunakan shalat Idul Fitri 1443 H,” ujar salah satu panitia shalat Id Arif Muriyanto.

Dia lantas mendoakan, semoga menjadi amal jariah mereka. Selanjutnya, aktivis PRM Jatikalang itu menyampaikan perolehan zakat fitrah, mal, sedekah, dan fidiah.

Dosa Besar Tak Terampuni

Pagi itu, panitia manghadirkan Ustadz H Khamim Thohari dari Mojokerto untuk menjadi imam sekaligus khatib. Dalam khutbahnya, dia menyampaikan hikmah puasa Ramadhan. “Allah akan mengampuni dosa-dosa, baik masa yang lalu, sekarang, dan akan datang,” ungkapnya.

Tetapi, kata dia, ada dosa-dosa yang tidak dapat terhapus dengan berpuasa, melainkan harus dengan melalui persyaratan. “Yaitu dosa syirik dan dosa durhaka kepada orangtua,” tegas pengasuh Pondok Pesantren Elkisi Mojokerto itu.

Selanjutkan, dia menjelaskan dua golongan dosa besar. Yaitu dosa hubungan dengan Allah dan dosa hubungan dengan sesama manusia.

“Dosa kita kepada Allah karena melakukan kemaksiatan bisa kita mohon ampunan kepada Allah, sebesar apapun dosa kita kepada Allah. Insyaallah akan diampuni sesuai dengan kesungguhan dalam memohon,” imbuhnya.

Tetapi, lanjutnya, dosa terhadap sesama manusia harus meminta maaf dan keikhlasan orang yang pernah terdzalimi. Dia lantas menegaskan, “Pailit (muflis) di dunia masih ada kesempatan untuk bangkit kembali, tetapi pailit di akhirat sudah tidak ada kesempatan untuk memperbaiki!” 

Sebab, di akhirat hanya ada perhitungan, perhitungan dan perhitungan. “Sudah tidak ada kesempatan beramal lagi,” jelasnya.

Orang yang Bangkrut

Ustadz Khamim Thohari menyitir hadits Nabi yang diriwayatkan Muslim.

قاَلَ رَسُوْلُ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ أَتَدْرُوْنَ مَاالْمُفْلِسُ؟ قَالُوا اَلْمُفْلِسُ فِيْنَا مَنْ لاَدِرْهَمَ لَهُ وَلاَ مَتَاعَ فَقَالَ إِنَّ الْمُفْلِسَ مِنْ أُمَّتِى يَأْْتِى يَوْمَ الْقِيَامَةِ بِصَلاَةٍ وَصِيَامٍ وَزَكَاةٍ وَيَأْتِى قَدْ شَتَمَ هَذَا وَقَذَفَ هَذَا وَأَكَلَ مَالَ هَذَا وَسَفَكَ دَمَ هَذَا وَضَرَبَ هَذَا فَيُعْطَى هَذَا مِنْ حَسَنَاتِهِ هِ فَإِنْ فُنِيَتْ حَسَنَاتُهُ قَبْلَ أَنْ يُقْضَ مَا عَلَيْهِ أُخِذَا مِنْ خَطَايَاهُمْ فَطُرِحَتْ عَلَيْهِ ثُمَّ طُرِحَ فِى النَّارِ

Rasulullah SAW bersabda, “Tahukah kamu, siapakah yang dinamakan muflis (orang yang bangkrut)?”

Sahabat menjawab, “Orang yang bangkrut menurut kami ialah orang yang tidak punya dirham (uang) dan tidak pula punya harta benda.”

Rasulullah SAW bersabda, “Sesungguhnya orang yang bangkrut dari umatku datang di hari kiamat membawa shalat, puasa, dan zakat. Dia datang pernah mencaci orang ini, menuduh (mencemarkan nama baik) orang ini, memakan (dengan tidak menurut jalan yang halal) akan harta orang ini, menumpahkan darah orang ini dan memukul orang ini.”

Maka, lanjutnya, kepada orang tempat dia bersalah itu diberikan pula amal baiknya. Dan kepada orang ini diberikan pula amal baiknya. Apabila amal baiknya telah habis sebelum hutangnya lunas, maka diambil kesalahan orang itu tadi lalu dilemparkan kepadanya, sesudah itu dia dilemparkan ke neraka.

“Oleh karena itu, semua kebaikan ubudiyah kepada Allah tetap harus disertai minta diikhlaskan orang yang didzalimi. Jika kita sudah memohon-mohon tetapi mereka tidak mau, bahkan bersumpah tidak mau memaafkan kesalahan kita, maka tinggal urusan kita dengan Allah,” ujarnya mengakhiri khutbah. (*)

Editor Mohammad Nurfatoni/SN

Tags: BasirunIdul Fitri
SendShare31Tweet20Share

Related Posts

Menyusun Modul Ajar Kurikulum Merdeka Pakai Filosofi Pecah Telur

Senin 4 Juli 2022 | 20:17
253

Drs. Najib Sulhan, MA memberikan materi Penyusunan Modul Ajar kepada guru SD Musix di Ruang...

Jadi Wisudawan Terbaik SD Musix, Reaksi Anak Yatim Ini Mengejutkan

Rabu 29 Juni 2022 | 07:58
453

Nuzula Sakinah didampingi ibundanya, saat menerima piala wisudwan terbaik (Basirun/PWMU.CO) Jadi Wisudawan Terbaik SD Musix,...

Filosofi Garam dan Air di Wisuda SD Musix Surabaya

Senin 27 Juni 2022 | 06:33
191

Tim Ahli Gubernur Jawa Timur Bidang SDM Dr Akh. Jazuli SH MSi memberikan orasi (Basirun/PWMU.CO)...

Singgah di SD Musix, Mobil Baca Ini Diserbu Siswa

Sabtu 18 Juni 2022 | 12:58
75

Antusias siswa-siswi SD Musix Surabaya berburu buku di mobil baca (Basirun/PWMU.CO) Singgah di SD Musix,...

Kejutan di Lomba Paduan Suara Aisyiyah

Minggu 22 Mei 2022 | 04:15
203

Tim Paduan Suara PCA Wonokromo juara satu. PWMU.CO- Kejutan di Lomba Paduan Suara Pimpinan Daerah...

Padus PCA Wonokromo Masuk Final di Ajang Ini

Jumat 20 Mei 2022 | 05:42
129

Tim Paduan Suara Pimpinan Cabang 'Aisyiyah Wonokromo Surabaya masuk nominasi lomba Padus PDA Surabaya dalam...

Si Pemotong Kayu Ini Jalani Operasi, Butuh Uluran Tangan

Kamis 19 Mei 2022 | 07:47
113

Usman setelah menjalani operasi (Istimewa/PWMU.CO) Si Pemotong Kayu Ini Jalani Operasi, Butuh Uluran Tangan, liputan...

Halalbihalal SD Musix Bahas Kekuatan Silaturahmi

Selasa 17 Mei 2022 | 07:34
83

KH Drs Musyafa' saat memberikan tausiah Halalbihalal Guru dan Karyawan SD Musix. Halalbihalal SD Musix...

Mengenal Donatur Turun-temurun Panti Asuhan Muhammadiyah

Senin 16 Mei 2022 | 08:20
371

Kebahagiaan Ibu Hj Ariana Moeryono (tiga dari kiri) di tengah keluarga pada Idul Fitri 1443...

Hari Raya dan Idul Fitri Ini Bedanya

Rabu 11 Mei 2022 | 21:03
271

Nur Cholis Huda mengisi halal bihalal Smamda Sidoarjo. (Ernam/PWMU.CO) PWMU.CO- Hari raya bisa dinikmati semua...

Discussion about this post

Populer Hari Ini

  • Masuknya Virus Salafi ke Jantung Muhammadiyah

    7534 shares
    Share 3014 Tweet 1884
  • Semua Orang Itu Penting, Ini Branding Empat Sekolah GKB

    3553 shares
    Share 1421 Tweet 888
  • Dipuji Haedar Nashir, Begini Respon Rektor UM Bima

    3830 shares
    Share 1532 Tweet 958
  • Ikut Pelatihan Menulis, Dapat Rezeki Nomplok

    3045 shares
    Share 1218 Tweet 761
  • Luar Biasa! Begini Besarnya Potensi Lahan Dakwah Digital

    3662 shares
    Share 1465 Tweet 916
  • Jangan Keliru! Ada Dua Macam Air Zamzam di Masjid Al-Haram

    2318 shares
    Share 927 Tweet 580
  • Pentas Dalang Cilik Spemdalas Bawa Pesan Peduli Lingkungan

    3263 shares
    Share 1305 Tweet 816
  • Jamaah Masjid Sujud Diingatkan Karakter Internet yang ‘Khalidina fiha Abadan’

    2712 shares
    Share 1085 Tweet 678
  • Tim Kompak di Balik Sukses Graduation XIX Spemdalas

    2230 shares
    Share 892 Tweet 558
  • Cakepnya Wisudawan Spemdalas berkat Dresscode Ini

    2395 shares
    Share 958 Tweet 599

Berita Terkini

  • Khutbah Idul Adha
    Khutbah Idul Adha, Uswah Hasanah Nabiyullah IbrahimRabu 6 Juli 2022 | 06:46
  • Lazismu Bojonegoro
    Lazismu Bojonegoro Gelar Workshop Manajemen Kurban saat Wabah PMKSelasa 5 Juli 2022 | 20:33
  • Kasus ACT
    Kasus ACT, Begini Komentar Abdul Mu’tiSelasa 5 Juli 2022 | 19:49
  • Gedung panti
    Gedung Panti Ini Butuh Dana Rp 2 MSelasa 5 Juli 2022 | 16:07
  • Peranan Media Sosial dalam Marketing PariwisataSelasa 5 Juli 2022 | 15:50
  • Bersiap Tarwiyah sebelum Wukuf, KBIH Baitul Atiq BerkoordinasiSelasa 5 Juli 2022 | 14:32
  • Menggoda setan
    Masuknya Virus Salafi ke Jantung MuhammadiyahSelasa 5 Juli 2022 | 14:00
  • Amankan Aset
    Amankan Aset, Majelis Wakaf Kenalkan Program SIMAMSelasa 5 Juli 2022 | 13:55
  • Jangan Keliru! Ada Dua Macam Air Zamzam di Masjid Al-HaramSelasa 5 Juli 2022 | 13:52
  • Quote untuk Guru: Teruslah Menggergaji, tapi Jangan Lupa MengasahnyaSelasa 5 Juli 2022 | 13:28

Hubungi Kami

WA : 0858-5961-4001
Email :pwmujatim@gmail.com
  • Dewan Redaksi dan Alamat
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy

© 2021 pwmu.co - PT Surya Kreatindo Mediatama.

No Result
View All Result
  • Home
  • Kabar
  • Kajian
  • Kolom
  • Feature
  • Musafir
  • Khutbah
  • Canda
  • Ngaji Hadits
  • Kajian Ramadhan
  • Index
  • Mediamu

© 2021 pwmu.co - PT Surya Kreatindo Mediatama.

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Create New Account!

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In