PWMU.CO – Sebagai generasi penerus bangsa, Pemuda Muhammadiyah diharapkan mampu membaca kondisi dan situasi bangsa terkini. Sehingga Pemuda Muhammadiyah bisa berperan dalam memberikan solusi kongkrit untuk persoalan-persoalan yang sedang dihadapi bangsa Indonesia. Baik sumbangsih ide ataupun pemikiran. Maka dari itu, Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah Dahnil Anzar Simanjuntak dalam lawatannya ke Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) mengungkapkan niat dan keinginannya untuk membentuk Mujahid Energi.
”Semoga niat baik berdakwah dan berjihad di bidang energi ini bisa terwujud, dengan di awali dari Malang, Jawa Timur,” Dahnil menyampaikan niatnya saat berdiskusi bersama Rektor UMM Fauzan, di Sengkaling Kuliner, Malang, Rabu (8/2).
(Berita terkait: Meski Laporkan ke Polisi, Pemuda Muhammadiyah Tegaskan Tak Benci Ahok dan Etnisnya)
Dahnil mengungkapkan, selain mengkritisi kebijakan- kebijakan Pemerintah yang dinilai tidak pro rakyat, Pemuda Muhammadiyah juga diharapkan mampu berperan dan melakukan banyak hal strategis dalam bingkai kebangsaan. Sehingga manfaat dari apa yang diperbuat Pemuda Muhammadiyah bisa dirasakan rakyat Indonesia. ”Program Bidang ESDM PP Pemuda Muhammadiyah ini bertujuan untuk menghadirkan kemandirian di bidang energi,” jelas Dahnil.
Pemuda Muhammadiyah, lanjut Dahnil akan senantiasa mengedepankan karakter pelopor, penggerak, dan sekaligus pelangsung Persyarikatan Muhammadiyah. ”Peran Pemuda Muhammadiyah tidak akan bisa lepas dari Muhammadiyah. Para Ayahanda selalu konsisten dalam kemandirian, bermartabat dan berkemajuan dalam segala hal. Dan itu pula yang melekat pada diri kader Pemuda Muhammadiyah,” tegasnya.
(Baca juga: Pemuda Muhammadiyah Anggap Aksi 112 Bisa Kontraproduktif)
Di saat yang sama, Fauzan sangat mendukung program yang dicanangkan PP Pemuda Muhammadiyah Bidang ESDM. Yakni, tentang menghadirkan kemandirian di bidang energi dengan energi baru dan terbarukan. ”Sudah sewajarnya Pemuda Muhammadiyah berinovasi dan berimprovisasi terhadap perkembangan isu apapun termasuk dalam hal teknologi. Saat ini di UMM juga ada salah satu teknologi pembangkit listrik yang telah siap dikembangkan untuk keperluan energi listrik baru terbarukan,” terang Fauzan.
Fauzan pun menyinggung peran Pemuda Muhammadiyah di bidang politik. Fauzan bahkan mendorong Pemuda Muhammadiyah supaya masuk berkecimpung dalam sistem politik. Sehingga bisa memberikan warna dalam setiap kebijakan Pemerintah. ”Pemuda bisa juga berdakwah lewat kebijakan kekuasaan. Dengan demikian Pemuda Muhammadiyah bisa menyebar dan tersebar dalam gerakan dakwah amar makruf nahi mungkar,” tandasnya. (izzudin/aan)