Siswa SD Almadany Praktik Shalat Idhul Adha; Liputan Eli Syarifah, kontributor PWMU.CO Gresik.
PWMU.CO – SD Alam Muhammadiyah Kedanyan (SD Almadany) Kebomas, Gresik, menyelenggarakan praktik shalat Idul Adha, Kamis (23/6/2022).
Kegiatan yang diikuti siswa kelas I-IV ini dipimpin oleh Ketua Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) Kedanyang H Sutrisno AF.
Sebelum memulai praktik shalat, Pak Tris, sapaan akrabnya, dibantu oleh para guru mengatur shaf. Para siswi berbaris rapi di depan Gazebo Siwalan, sedang shaf para siswa berada di sepanjang Gazebo Jati dan Gazebo Siwalan.
Ketika shaf sudah rapi siswa-siswi kelas IV memimpin bacaan takbir para adik kelasnya. Kemudian Pak Tris memberikan penjelasan singkat tentang tata cara shalat Idul Adha.
Dia menerangkan, shalat dimuali dengan takbiratul ikram. Lalu dillanjutkan takbir tujuh kali. Kemudian membaca surat al-Fatihah dan surat lainnya. Adapun jumlah takbir di rakaat kedua adalah lima kali dilanjutkan dengan membaca surat al-Fatihah dan surat lainnya.
Usai mendapat penjelasan itu, mereka diajak melakukan praktik shalat Idul Adha berjamaah. Pak Tris memberikan khutbah layaknya shalat Idul Adha sungguhan. Semua siswa tertib mendengarkan khutbahnya.
Pada ‘khutbah’-nya Pak Tris menjelaskan tentang ujian yang dialami oleh Nabi Ibrahim alaihissalam yang diberi julukan khalilullah (kekasih Allah). Menurutnya, semakin tinggi keimanan seseorang maka ia akan diuji oleh Allah SWT, seperti yang dialami oleh Nabi Ibrahim.
Ujian Nabi Ibrahim
Dia lalu menjelaskan berbagai ujian yang dihadapi Nabi Ibrahim. Pertama ia memiliki seorang ayah yang kafir (penyembah patung) bahkan sang ayah adalah seorang pembuat patung.
Kedua Nabi Ibrahim dibakar hidup-hidup oleh orang-orang kafir di zaman Pemerintahan Raja Namrudz.
“Tapi atas pertolongan Allah beliau selamat,” ujar Pak Tris.
Ujian ketiga adalah melaksanakan perintah Allah untuk menyembelih putra kesayangan: Nabi Ismail. Putra yang sangat dinanti-nantinya, karena setelah lama menikah, Nabi Ibrahim belum dikarunia seorang anak.
“Dari peristiwa itulah cikal-bakal perintah untuk berkurban pada Idhul Adha,” jelas Sekretaris Majelis Tabligh Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Gresik.
Pak Tris melanjutkan dengan menggarisbawahi pesan moral dari kisah Nabi Ibrahim tersebut. “Jika kita menjadi Muslim yang taat, beramal baik, rajin berinfak dan sedekah, serta hanya bergantung kepada Allah SWT maka Allah akan memberikan pertolongan terhadap masalah yang kita hadapi,” tuturnya.
Baca sambungan di halaman 2: Dorong Siswa Berkurban Kurban