PWMU.CO – Sebagai bentuk kepedulian terhadap korban musibah banjir yang kerap kali melanda Kecamatan Benjeng, Gresik, Pimpinan Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Gresik menggelar pertemuan dengan PT PJB, di Balai Desa Kedungrukem, Benjeng, Gresik, Kamis (16/2).
”Selain membahas upaya-upaya penanggulangan bencana banjir, di pertemuan tersebut juga dilakukan penyaluran bantuan sosial terhadap korban banjir yang terjadi beberapa waktu lalu,” kata Ketua Panitia Army al-Faruq
Ia menambahkan, sebagai makhluk sosial, manusia harus lebih peka terhadap problematika sosial dan saling bersinergi. ”Kita harus saling peduli, lebih peka pada lingkungan sosial kiat. Semoga sedikit bantuan ini bisa memberi manfaat dan meringankan beban warga,” paparnya.
Sinergi yang dilakan tersebut merupakan salah satu tindakan yang sangat solutif. ”Kita dan PJB sudah sepakat mengusahakan sinergi yang berkelanjutan. Terutama dalam hal pencegahan, penanggulangan, dan penanganan bencana,” jelas Ketua Bidang SPM DPD IMM Jawa Timur, Dealro Zelasqi Mahadamayo yang ikut mendampingi penyaluran bantuan.
Sementara itu, Kepala Divisi Umum dan CSR PT PJB Moch Saleh menilai pertemuan tersebut sebagai langkah awal dari sinergi antara PJB dengan mahasiswa. Ia pun berharap agar terus berkembang. Bukan hanya soal tanggap pasca bencana, akan tetapi juga penyelesaian masalah bencana banjir melalui pembuatan waduk-waduk sederhana.
”IMM ini organisasi mahasiswa yang sangat solid, peka sosial, dan kadernya sangat potensial. Maka dari itu, kami sangat berharap bisa ada sinergi untuk terlaksananya pembuatan waduk sederhana dalam rangka menanggulangi banjir,” tandasnya.(ubay/aan)