PWMU.CO – Gadis Belgia, Alice Oudot, langsung menebarkan senyuman saat bertemu para penjemputnya di Terminal 1 Bandara Juanda, Rabu (17/8/2022) pukul 13.35.
Dia peserta Inbound Student (IB) dari program Rotary Youth Exchange (RYE) yang akan belajar di SMA Muhammadiyah 2 Surabaya (Smamda) selama satu tahun.
“Finally, I arrive Surabaya, nice to meet you all,” ucap gadis Belgia ini gembira. Ia sangat lega sudah sampai Surabaya dan sangat senang bertemu dengan keluarga asuhnya.
Dalam penjemputan tersebut hadir keluarga Shofia Anyunari XI MIPA 1 (Perwakilan dari Rotary), Enny Ambarsari (Koordinator Wilayah RYE Surabaya), Ignatius Rahmat Santosa (Presiden Rotary Club Surabaya Persada) dan Rr Tanti Puspitorini, Wakil Kepala Smamda Bidang Humas.
Masih terlihat rasa lelah di wajah Alice. Ia menempuh perjalanan total selama kurang lebih 30 jam dari negaranya untuk sampai Surabaya. ”The journey was almost 30 hours long,” terangnya.
Ia harus menempuh tiga kali penerbangan untuk sampai Surabaya. Penerbangan pertama dari Brussels menuju Doha Qatar yang memakan waktu 6 jam 10 menit. Setelah tiba di Qatar, dia harus menunggu tiga jam untuk naik pesawat kedua.
Penerbangan kedua dari Qatar ke Jakarta selama 9 jam 5 menit. Penerbangan yang terakhir dari Jakarta ke Surabaya 1 jam 30 menit.
“It was a very long and exhausting trip but I arrived Surabaya is the most important,” imbuhnya. Perjalanan sangat panjang dan melelahkan tetapi yang terpenting sudah sampai di Surabaya.
Kesan pertama gadis 18 tahun ini yang dirasakan saat menginjakkan kaki di Bandara Juanda adalah keramahan para penjemput.
“The people here are really nice with me,” katanya.
Ditanya soal cuaca ia mengaku kepanasan karena sangat berbeda dengan cuaca di Belgia. Cuaca di sini sangat panas dan lembab. Di Belgia pada musim panas sekitar 30 sampai 35 derajat tetapi tidak lembab seperti disini. Tetapi ia akan terbiasa dengan ini.
Sepulang dari Bandara Alice langsung tinggal di rumah Shofia Anyunari. Shofia sendiri pada hari Sabtu, 20 Agustus 2022 besok bertolak ke Belgia untuk program RYE mewakili Smamda Surabaya.
Alice akan mulai bersekolah di Smamda pada Senin, 29 Agustus 2022. Ia sudah tidak sabar untuk bersekolah di Smamda.
“I can’t wait to visit Smamda, and learn about everything there,” ujarnya.
Penulis Tanti Puspitorini Editor Sugeng Purwanto