Filosofi di Balik Estafet Balon Asyik SDMM; Liputan Fidyah Izzul Islami dan Ajeng Putri Dwi Rohma, kontributor PWMU.CO Gresik.
PWMU.CO – Estafet balon menjadi salah satu lomba menarik dalam Gebyar Kemerdekaan yang degelar SD Muhammadiyah Manyar (SDMM) Gresik, Jawa Timur.
Lomba yang melipatkan siswa jenjang kelas kecil yakni kelas I, II dan III ini diadakan di halaman SDMM, Senin (15/8/2022).
Tepat pukul 07.00, peserta sudah berkumpul di halaman sekolah yang beralamat di Jalan Amuntai No 1 Gresik Ota Baru (GKB) itu. Mereka terlihat begitu antusias mengikuti lomba. Acara dimulai dengan pembukaan oleh host yang begitu heboh.
“Kali ini, kita akan bermain games yang seru dan melatih kekompakan satu kelas semuanya. Yaitu lomba estafet,” ucap Nurul Mahmudiyah, sebagai penanggung jawab lomba ini.
Sontak semua menjawab, “Yeeeeyyyy asyikk,” jawab peserta kompak sambil berjoget meluapkan rasa bahagia.
Estafet bola diperlombakan antarkelas. Seluruh siswa dari masing-masing kelas ikut terlibat di dalamnya. Setiap jenjang bermain secara bersama. Cara permainannya begitu asyik karena melibatkan semua dari satu kelas. Dalam satu kelas harus melewati tiga rintangan. Terlihat begitu asik bukan.
Baca sambungan di halaman 2: Tiga Rintangan