PAUD Inklusif Aisyiyah Mentari Mengikuti Festival ‘Aku Cinta Kota Probolinggo’; liputan Fifit Rahayu, kontributor PWMU.COO Kota Probolinggo
PWMU.CO – PAUD Inklusif Aisyiyah Mentari Kota Probolinggo mengikuti kegiatan Festival Kreativitas PAUD bertajuk ‘Aku Cinta Kota Probolinggo’, di Beejay Bakau Resort (BJBR), Rabu (21/9/2022) pagi.
Kegiatan ini diselenggarakan oleh Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini Indonesia (Himpaudi) Kecamatan Mayangan, Kota Probolonggo, Jawa Timur, untuk memperingati HUT Ke-17 Himpaudi tanggal 31 Agustus 2022 yang bertema ‘Tulus Mengabdi, Teguh Berjuang, Solid Bergerak untuk Hak Profesi Guru PAUD’. Acara ini juga untuk memperingati Hari Jadi Ke-663 Kota Probolinggo yang jatuh tanggal 4 September 2022 lalu.
Ada 395 siswa dari 24 kelompok bermain se-Kecamatan Mayangan yang mengikuti acara yang dihadiri oleh Bunda PAUD Aminah Al Hadad, istri Wali Kota Probolinggo Hadi Zainal Abidin. Hadir pula pengawas dan penilik dari Dinas Pendidikan Kota Probolinggo.
Acara dibuka dengan senam Maumere bersama dan seremonial pembukaan acara oleh Aminah Al Hadad. Dia mengapresiasi giat kreativitas yang melibatkan siswa PAUD se-Kecamatan Mayangan.
“Ini sekaligus mengkampanyekan We Love Cities (WLC), We Love Probolinggo,” ujarnya.
Aminah Al Hadad mengajak para guru untuk menumbuhkembangkan anak-anak sebagai generasi bangsa yang beraktual, berkarakter, dan berjiwa Pancasila.
“Agar lebih cinta pada kota kita yakni Kota Probolinggo. Karena dengan adanya cinta kepada Kota Probolinggo maka anak-anak akan merasa bangga dengan kotanya,” ujarnya.
Kegiatan ini ditutup dengan menggambar di atas kanvas oleh anak-anak PAUD dan foto bersama Aminah Al Hadad. (*)
Editor Mohammad Nurfatoni