PWMU.CO – Bagi Anda yang sering mengikuti acara resmi Muhammadiyah, maka lagu ‘Sang Surya’ tidak asing lagi. Sebab, di awal acara, setelah menyanyikan lagu Indonesia Raya, para hadirin diajak menyanyikan Mars Muhammadiyah itu.
Tapi, jika Anda hadir di acara pembukaan Seminar Nasional Pendidikan yang diadakan FKIP Universitas Muhammadiyah Gresik di Hall Sang Pencerah, Sabtu (4/3) pagi, tentu merasakan nuansa yang berbeda. Pasalnya, lagu Sang Surya kali ini dinyanyikan dengan iringan musik gamelan.
(Berita terkait: Dibawakan Anak-Anak Berkebutuhan Khusus, Lagu Gundul-Gundul Pacul Jadi Spesial)
Aplaus panjang pun diberikan hadirin saat lagu itu selesai dinyanyikan. Bukan hanya itu, banyak peserta yang mengambil gambar kelompok grup musik ‘Suryo Samudro’ yang berhasil menyuguhkan nuansa Jawa itu.
“Lagu Sang Surya dinyanyekno kanti iringan gamelan, wah nyamleng saestu (Lagu Sang Surya yang dinyayikan dengan gamelen, sungguh nikmat),” kata AH Nurhasan Anwar, Sekretaris Lembaga Seni, Budaya, dan Olahraga (LSBO) PDM Gresik yang ikut hadir dalam acara itu.
(Baca juga: Ketua PWM Jatim Mendadak Jadi Dirigen Mars Sang Surya)
Surto Samudro yang semua personelnya mahasiswa itu adalah grup musik milik Program Studi PGSD FKIP UMG. Kepala Laboratorium yang juga dosen PGSD Afakhrul Masub Bakhtiar mengatakan bahwa sudah 3 kali ini Suryo Samudro mengiringi lagu Sang Surya di acara kampus, salah satunya dalam wisuda.
“Insyaallah kami akan tampil di luar kampus dalam acara penyambutan wisata di Eco Wisata Desa Slempit Kecamatan Kedamaian, Kabupaten Gresik.
(Baca juga: D’Ama Band, Pengaransemen Baru Mars Sang Surya Siap Meriahkan Puncak Milad Muhammadiyah di Surabaya)
Lagu Sang Surya memang sering menggetarkan hati warga Muhammadiyah. Bahkan warga non-Muhamamdiyah pun jika diundang dalam perhelatan Muhammadiyah, akan merasakan hal yang sama. Seperti yang diakui Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Prof Mahfud MD.
Dalam tweetnya (18/2), Mahfud menulis, “Meski bukan orang Muhamamdiyah, setiap mendengar lagu Sang Surta hati saya bergetar. Ini sedang hadir kolokium di Uiversitas Ahmad Dahlan, menikmati lagu tersebut.” (MN)