PWMU.CO– Tari Saman yang dimainkan siswa SMA Muhammadiyah 3 Surabaya ( Smamga ) mendapat tepukan meriah dari hadirin di Musyda ke-18 di At-Tauhid Tower UMSurabaya, Ahad (26/2/2023).
Gerakan tari yang rancak dan cepat diiringi nyanyian gembira memukau semua orang. Tari Saman dari Aceh ini dimainkan 13 siswa Smamda Gadung Wonokromo dengan kompak. Penampilannya ciamik , hentakan yang berselang-seling, dan irama yang sesuai terus menerus mendapat aplaus penonton.
Salah satu dari tiga belas personal Tari Saman, Dara Avicenna, siswa Smamga kelas X-4 mengatakan bersyukur, gembira dan juga bangga bisa tampil di acara pembukaan Musyda ke-18 Muhammadiyah dan Musyda ke-17 Aisiyah Surabaya.
”Kami sangat senang sekali bisa tampil di acara ini, apalagi di depan bapak-ibu pimpinan di ruang sebagus ini dan disaksikan oleh hadirin yang banyak banget. Ini membuat aku dan temen-temen semakin percaya diri untuk bisa tampil di acara yang lebih besar lagi,” katanya.
Guru pendamping Tari Saman Smamga, Weny Puspitasri SPd dan Elif Afrida SPd, merasa bangga dan senang melihat tampilan peserta didiknya yang semakin kompak dan menyatu antara yang satu dengan yang lain. Untuk tampilan di acara Musyda ini membutuhkan waktu latihan kurang lebih dua pekan.
”Kami merasa senang, bangga anak-anak bisa memberikan yang terbaik dalam pentasnya. Semoga bisa menjaga kekompakan dan lebih baik lagi,” katanya.
Tari Saman Smamga ini sebelumnya juga sukses tampil memeriahkan acara Musywil Aisiyah Jatim di Asrama Haji Sukolilo pada Sabtu (21/1/2023)
Penulis Nafi’ Udin Editor Sugeng Purwanto