Operator Pom Minimu PCPM Wringinanom Dapat Paket Lebaran, Ada yang Disabiltas; Liputan Kusmiani
PWMU.CO – Pimpinan Cabang Pemuda Muhammadiyah (PCPM) Wringinanom Gresik membagikan paket Lebaran kepada tujuh mitra Pompa Bensin Mini Muhammadiyah (Pom Minimu), Ahad (9/4/2023).
Ketua PCPM Supandi didampingi Komandan Kesiap-siagaan Muhammadiyah (Kokam) berkeliling ke tujuh tempat Pom Minimu yang termasuk amal usaha PCPM Wringinanom.
Pandi, panggilan akrabnya, mengatakan usaha ini sudah berjalan selama lima tahun, tepatnya di akhir periode PCPM yang dipimpin oleh Heri Siswanto SHI.
Dia mengatakan penempatan Pom Minimu diutamakan pada orang yang sangat membutuhkan pekerjaan, jadi kebanyakan operator Pom Minimu ini adalah janda dan disabilitas.
“Kejujuran dan tempat strategis serta diutamakan warga atau simpatisan persyarikatan Muhammadiyah,” jelasnya.
Operator Pom Minimu
Yoyok Nurdiansyah merupakan operator Pom Minimu keenam yang berada di PRPM Sumengko. Meski disabilitas bagian kaki dan tangan akibat kecelakaan tetapi ia tetap bersemangat bekerja.
“Yoyok juga anggota PRPM Sumengko yang aktif, sehingga ia juga difasilitasi Kantor Layanan Lazismu (KLL) Wringinanom sepeda motor metic roda tiga pada bulan Juli 2022 lalu,” ujarnya.
Selain Yoyok, Lilik Rosida merupakan seorang janda tua operator Pom Minimu keempat yang berada di PRPM Lebanisuko. “Bu Lilik sangat bersyukur menjadi bagian mitra kami, karena di sela waktunya bisa berjuang bersama Muhammadiyah,” terang Pandik.
Operator Pom Minimu pertama, berada di rumah waqaf PRPM Kandangasin yang didiami Komandan Kokam Arkhanuddin dan keluarga. “Nunung Maryanah istri Arkhan, alhamdulillah selama ini tidak ada kendala dalam bertugas,” ulas Pandik.
Dia mengatakan, rencana ke depan ingin menambah unit Pom Minimu supaya bisa menopang kemandirian ekonomi ortom dalam men-support terlaksananya program kerja PCPM secara mandiri. “Semoga dimudahkan,” harapnya. (*)
Editor Mohammad Nurfatoni