PWMU.CO– JJS (Jalan-Jalan Sehat) digelar untuk meramaikan acara Pra Musyda Muhammadiyah-Aisyiyah Sumenep, Ahad (14/5/2021).
Jalan-Jalan Sehat (JJS) diikuti seribu lebih warga Muhammadiyah dengan start di SMA Muhammadiyah I Sumenep. Lalu berkeliling melewati jalan-jalan protokol Kota Sumenep.
JJS Pra-Musyda ini menjadi semarak dengan kehadiran Bupati Sumenep Ahmad Fauzi SH MH yang membuka start jalan sehat. Bupati didampingi Ketua PDM Sumenep Drs KH Moh. Yasin MHI dan Ketua PDA Sumenep Arafah SAg.
Dalam sambutannya, Ketua PDM Sumenep Moh Yasin mengatakan, JJS diadakan untuk mensyiarkan Musyawarah Daerah Muhammadiyah ke-14 dan Musyawarah Daerah Aisyiyah ke-7 sekaligus membangun kebersamaan dan silaturrahim warga Muhammadiyah.
”Kami segenap pimpinan Muhammadiyah dan Ortom juga ingin memberikan kenang-kenangan berupa door prize yang bisa dibawa pulang oleh warga Muhammadiyah yang ikut meramaikan acara ini,” katanya.
Bupati Sumenep Ahmad Fauzi menyampaikan bahagianya bisa berbaur bersama warga Muhammadiyah di acara jalan sehat ini.
”Kami atas nama Pemerintah Kabupaten Sumenep mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada keluarga besar Muhammadiyah dan Aisyiyah yang telah ikut membangun Sumenep bersama-sama. Kami tidak mungkin bisa membangun Sumenep tanpa sumbangsih pemikiran dan kiprah Muhammadiyah dan Aisyiyah,” katanya.
JJS Semarak Musyda ke-14 Muhammadiyah dan ke-7 Aisyiyah juga memberikan door prize. Door prize yang disediakan adalah satu kulkas, satu sepeda gunung, satu TV 24 inc, 5 paket DP umrah, kipas angin, rice cooker, dan ratusan hadiah menarik lainnya.
Acara Pra-Musyda juga disemarakkan dengan kegiatan bakti sosial, khitanan massal dan donor darah. Ada 22 anak yang dikhitan oleh tim medis.
Puluhan warga Muhammadiyah juga ikut bagian mendonorkan darahnya untuk kepentingan masyarakat luas.
Penulis Bahrus Surur-Iyunk Editor Sugeng Purwanto