Haji Ramah Lansia, Begini Layanan PPIH pada Mereka, Liputan Uzlifah langsung dari Tanah Suci Madinah
PWMU.CO – Enam puluh tujuh ribu calon jamaah haji (CJH) lansia mendapat pelayanan yang superprima dari para petugas Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi tahun ini.
Sebelum diberangkatkan seluruh petugas diberi pembekalan melalui bimtek terintegrasi.
Layanan lansia merupakan hal yang paling mendapat perhatian di musim haji kali ini. Sesuai dengan tagline-nya Haji Ramah Lansia.
Dengan sabar dan penuh kasih sayang para petugas menurunkan jamaah.
Merangkul, menggendong, menggandeng, dan memeluk, semua dilakukan untuk memberikan kenyamanan pada mereka.
Jamaah pun terlihat bahagia saat para petugas mengulurkan tangannya untuk menggandeng, menyodorkan punggungnya untuk menggendong dan sigap dengan kursi roda. Semua untuk memberikan rasa nyaman dan membuatnya gembira dan selalu semangat.
Seperti yang diungkapkan Suminem (82) CJH asal Lampung di Madinah, Selasa (30/5/23). Dia mengucapkan terima kasih berulang ulang pada petugas karena merasa diperhatikan seperti keluarganya sendiri.
Sembari mengusap air mata dan memeluk petugas Suminem terus mengucapkan terima kasih. “Terima kasih, terima kasih, terima kasih,” ucapnya.
Petugas pun menyambut ucapannya, “Lha saya kan anaknya ibu atau cucu Nek.” Suminem pun tersenyum Bahagia. (*)
Editor Mohammad Nurfatoni