PWMU.CO – SMA Muhammadiyah 10 (SMAM-X) Surabaya kembali bekerjasama dengan biro psikologi Universitas Airlangga (Unair) Surabaya melakukan seleksi penerimaan perserta didik baru (PPDB) dengan tema ‘Eksplorasi Keberbakatan dan Minat Siswa Sesuai Passion’ di sekolah setempat, Ahad (14/5) kemarin.
”Tes peminatan ini merupakan tes tahap pertama. Tes eksplorasi ini sendiri rencananya diadakan dalam tiga tahapan dan bekerjasama dengan biro psikologi Unair,” ujar Ir Sudarusman, Kepala SMAM-X Surabaya.
(Baca: Kegiatan PPDB MIM 28 Surabaya: Anak Ikut Tes Pemetaan, Orangtua Dapat Bimbingan Parenting)
Tes perdana yang dilakukan meliputi tes penelusuran potensi dan minat calon siswa SMAM-X. Karena itu, calon siswa diharuskan mengikuti tahap psikotes, sesi parenting dan motivasi, serta pendampingan sebelum resmi diterima menjadi siswa SMAM-X. ”Panitia PPDB tidak melakukan tes mata pelajaran dalam seleksi siswa baru. Tapi melakukan tes peminatan untuk menentukan jurusan IPA, IPS atau bahasa,” terangnya.
Pemetaan jurusan disesuaikan dengan passion calon siswa yang dilihat dari minat dan bakat, serta keterampilan calon siswa. Apakah mereka cocok jadi dokter, insinyur, chef, bankir, akuntan, olahragawan atau seniman dan lainnya. ”Pendidikan yang bagus bukan hanya sekedar siswa dituntut bisa menguasai isi mata pelajaran. Tapi, pendidikan harus berorientasi pada pengembangan kemampuan siswa untuk menghadapi dan memecahkan problema kehidupan,” tegasnya.
(Baca juga: Dengan Full Day School, Sekolah-Sekolah Ini Sukses Gembleng Karakter Siswa)
Karena pada dasarnya pendidikan adalah upaya untuk membantu anak didik dalam mengembangkan potensi sesuai passionnya. Itu penting agar lulusan yang dihasilkan siap mengahdapi tantangan di masa depan.
Tak lupa, pihak sekolah memberikan apresiasi kepada biro psikologi Unair atas kerjasamanya. Karena puas dengan sistem dan tata kelola seleksi peminatan PPDB dari tim psikologi Unair. ”Ini kedua kalinya kami bekerjasama dengan biro psikologi Uniar melakukan seleksi PPDB,” pungkasnya.(azmi/aan)