PWMU.CO – Setelah berita Musyda Magetan Memanas: Nuraslim Mundur, Sumino Ketua dimuat pwmu.co Senin siang (28/3), Panitia Musyda Muhammadiyah Kabupaten Magetan memberi klarifikasi.
“Beritanya tidak sesuai dengan kenyataan. Tidak ada suasana memanas. Bapak Nursalim tidak terpaksa mundur,” demikian bantahan yang ditulis Slamet, Ketua Panitia Musyda, kepada pwmu.co Senin sore.
(Baca: Musyda Magetan Memanas: Nursalim Mundur, Sumino Ketua)
Slamet mengatakan bahwa Nursalim tidak berkenan sejak awal pencalonan. Mundurnya Nursalim bukan karena tidak bertanggungjawab melainkan karena memikirkan umat. “Beliau itu sangat santun dan bijak,” Slamet menambahkan.
Bantahan juga datang dari Sekretaris Panitia. “Mohon diluruskan terkait pemberitaan yang tidak benar. Bahwa tidak benar Bapak Nursalim terpaksa mundur,” tulis Yakub Trijuna Kaharuddin.
Yaqup mengatakan bahwa alasan mundur Nursalim sangat diterima oleh Panitia Pemilihan. “Sehingga Pak Nursalim tidak termasuk bakal calon Pimpinan,” bantahnya. (*)