SD Mudri Gelar Pelepasan dan Wisuda Tahfidhul Quran Angkatan Pertama, liputan kontributor PWMU.CO Gresik Elisyah Susanty
PWMU.CO – SD Muhammadiyah 1 Driyorejo (SD Mudri) Gresik Jawa Timur menggelar Pelepasan dan Wisuda Tahfidhul Quran Angkatan Pertama Tahun Ajaran 2022/2023, Sabtu (17/6/2023).
Ketua Panitia Alfionita Kusumawardhani SSi SPd menjelaskan 28 siswa angkatan pertama yang masuk pada tahun 2017 dinyatakan lulus dari SD Mudri.
“Sedangkan yang mengikuti Wisuda Tahfidhul Quran sebanyak 13 wisudawan dan 15 wisudawati. Prestasi tahfidh siswa kelas VI ini sudah menyelesaikan di Juz 30, 29, 1, 2, 3, 4, dan 5,” ujarnya.
Dia menuturkan, penyerahan Syahadah kepada siswa oleh Kepala SD Mudri Teguh Abdillah SPd MPd dan Koordinator Urusan Ismuba Anisah Puspita Sari, S.Pd. Setelah prosesi ini, wisudawan memasangkan mahkota kepada orangtuanya.
“Hanya mahkota ini yang bisa diberikan kepada ayah bunda saat ini ketika di dunia, insyaallah kelak Allah SWT akan memberikan mahkota yang sebenar-benarnya kepada ayah bunda di dalam surga,” katanya.
Dia menyamaikan, dalam acara ini juga menampilkan uji publik pada wisudawan. Mereka diminta melanjutkan surat yang dibacakan dari hasil undian yang diambil oleh guru.
“Kesiapan siswa untuk benar-benar menghafal al-Quran bisa dilihat dari uji publik yang dilakukan dengan disaksikan oleh tamu yang hadir. Anak anak yang mengikuti wisuda hari ini adalah bener-benar menghafal al-Quran sesuai capainnya masing-masing,” katanya.
Paket Komplit
Dalam sambutannya, Pengawas SD Mudri Sri Hastuti MPd mengatakan SD Muhammadiyah 1 Driyorejo sebagai sekolah baru yang baru meluluskan 28 siswa sudah memiliki prestasi luar biasa.
“Paket komplit semua ada di SD Mudri. Secara akademis dapat, Tahfidh juga dapat. Jangan lupa prestasi yang sudah baik hendaknya tetap diikuti dengan pembentukan karakter yang baik pula,” katanya.
Dalam kesempatan yang sama, Teguh Abdillah mengaku senang dan bangga melihat 28 siswanya lulus dari SD Mudri.
“Momen yang saya tunggu, di mana anak pertama yang kami rawat, sekarang sudah waktunya dikembalikan kepada ayah bunda semua,” ucapnya.
Dia berpesan kepada wisudawan supaya mengingat kata Mudri sebagai cerminan karakter siswa yang akan dibawa ke jenjang pendidikan selanjutnya. Mandiri, mampu bertanggung jawab pada diri sendiri dan apa yang sudah dilakukan.
“Unggul, memiliki kemampuan diri yang maksimal dan berani menggali potensi diri sendiri baik akademis dan non akademis, untuk berprestasi dimasa depan. Disiplin, tepat waktu l dalam belajar, sekolah, berdoa, murajaah dan terus menambah tahfidhnya,” katanya.
Rajin, beribadah dan berdoa, melakukan kebaikan dalam segala hal, Istiqomah. Terakhir, islami, tetap beriman dan memegang teguh ajaran Islam berdasarkan Aal-Quran dan as Sunnah. “Menjauhi larangan Allah dan melakukan perintah-Nya,” tegasnya.
Wisudawan Terbaik
Alfionita Kusumawardhani menyampaikan dalam acara ini, terpilih sebagai wisudawan terbaik yang diraih Muhammad Maulana Hafidz Santoso yang memiliki kemampuan akademis baik dan telah menyelesaikan Tahfidh dengan total 7 juz yaitu juz 30, 29, 1, 2, 3, 4, dan 5.
“Sedangkan untuk wisudawati terbaik diraih oleh Afroh Kayyis Al Hayyah yang telah menyelesaikan Tahfidh dengan total 6 Juz yaitu Juz 30, 29, 1, 2, 3, dan 4,” ujarnya.
Dihubungi PWMU.CO, Afroh sapaan akrabnya, mengaku tidak menyangka bisa menjadi wisudawati terbaik.
“Terima kasih ustadzah Debbie Chintya Rose SPd yang telah membimbing kami. Terima kasih SD Mudri yang sudah merawat kami selama 6 tahun, kami tidak akan melupakan jasa jasanya,” ucapnya dengan menitikkan air mata. (*)
Co-Editor Ichwan Arif. Editor Mohammad Nurfatoni.