Ini Dia Hasil Musycab Muhammadiyah dan Aisyiyah Sooko Liputan Nike Nur Hasanah.
PWMU.CO – Pemilihan pimpinan dalam Musyawarah Cabang (Musycab) Ke-6 Muhammadiyah dan Aisyiyah Sooko menggunakan evoting alias pemungutan suara secara elektronik.
Tak mudah untuk mengadakan pemilihan melalui evoting yang berlangsung di Masjid Darul Muhsinin Desa Ngadirojo, Kecamatan Sooko, Kabupaten Ponorogo, Provinsi Jawa Timur. Pasalnya di desa ini signal cukup sulit didapat.
Maka panitia berjuang cukup keras untuk bisa menyiapkannya. Panitia sengaja memasang wifi sehari sebelumnya agar proses evoting dapat berjalan lancar, aman, dan tanpa gangguan.
Evoting disambut antusias anggota Musycab Muhammadiyah dan Aisyiyah—pemilik hak suara. Mereka melakukan proses pemilihan yang menggunakan laptop ini denhan penuh semangat, meskipun terdapat beberapa yang harus dibantu panitia pemilihan alias panlih agar dapat menyalurkan hak pilihnya.
Salah satu peserta dari Aisyiyah bahkan membawa kertas kecil atau ‘krepekan’ berisi nama-nama yang akan dipilihnya, agar nanti tidak salah klik gambar maupun nama.
Evoting di Musycab Muhammadiyah untuk memilih 13 Anggota Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Sooko periode 2022-2027, yang secara otomatis akan menjadi tim formatur.
Sementara Musycab Aisyiyah memilih 7 Anggota Pimpinan Cabang Aisyiyah (PCA) Sooko periode 2022-2027, yang juga akan menjadi tim formatur. Selanjutnya masing-masing formatur diberi waktu untuk bermusyawarah memilih Ketua dan Sekretaris PCM dan PCA Sooko periode 2022-2027.
13 Anggota PCM Sooko
- Suwandi (32 suara)
- Slamet Suyono (32 suara)
- Nur Kholis Widodo (31 suara)
- Sukadi (31 suara)
- Mujadi (30 suara)
- Suko Adi Wahyono (30 suara)
- Aan Fajar Wijaya (30 suara)
- Andik Styadi (30 suara)
- Margono (28 suara)
- Jalnu (25 suara)
- Manuri (23 suara)
- Khoirul Hadi (21 suara)
- Fakhrurroji (20 suara)
7 Anggota PCA Sooko
- Siti Marwiyah (27 suara)
- Cintyana Wemy A (26 suara)
- Sulastri (25 suara)
- Nurtini (24 suara)
- Nindya Susanti (22 suara)
- Murtantiyah (15 suara)
- Entik Nurkaini (14 suara)
Baca sambungan di halaman 2: Sejarah Terulang Kembali