PWMU.CO – Veteran Mengajar berlangsung di SMP Muhammadiyah 16 Bulaksari Wonokusumo Surabaya, Rabu (9/8/2023).
Hadir lima anggota Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Kecamtan Semampir. Mereka adalah Soedjono purnawirawan TNI AL menjabat Ketua LVRI Semampir, Soemali, I Gede Pancadana, Djapar, dan Sumanto.
Juga hadir perwakilan Dinas Sosial Bapak M. Rifa’i. Diskusi bertema Jiwa, Semangat dan Nasionalisme. Pelajar mendengarkan penjelasan dengan semangat.
Anggota veteran datang berseragam coklat terang. Meskipun sudah sepuh ketika berbicara masih bersemangat. Menjelaskan tentang nasionalisme di kalangan pelajar.
”Merdeka…” pekik Ketua LVRI Semampir Soedjono membuka ceramahnya. ”Semangat perjuangan harus dimiliki setiap pelajar, pelajar di Kota Surabaya,” sambungnya.
Dia menjelaskan, dulu para pejuang merebut kemerdekaan tidaklah mudah. Dengan perang, perjuangan yang menumpahkan darah, perjuangan mengangkat senjata.
”Pelajar seperti siswa SMP Muhammadiyah 16 Surabaya perjuangannya sekarang tidak lagi dengan mengangkat senjata, melainkan dengan semangat mengangkat pena. Artinya, belajar yang ikhlas dan tekun, karena dengan belajar kalian akan menjadi orang-orang yang cerdas dan berbudi luhur,” kata Soedjono.
Sementara Kepala SMP Muhammadiyah 16 Surabaya, Ali Fauzi MPdI. menyebut, program Veteran Mengajar itu sebagai apresiasi dan penghargaan kepada para pejuang kemerdekaan yang relevan dengan kurikulum merdeka. Bagian dari Project Penguatan Profil Pelajar Pancasila.
Apalagi, menurut dia, para veteran itu telah memberikan jiwa raganya dan mengabdikan usianya untuk membela negara. ”Pada akhirnya kita bisa merasakan bersama kemerdekaan itu,” jelasnya.
Sikatakan, anak-anak sekarang harus mengenal veteran yang di masanya telah berjuang mempertahankan kemerdekaan.
”Anak-anak sangat penting menumbuhkan semangat dan nilai-nilai nasionalisme, apalagi di tengah kemajuan zaman yang sangat pesat ini. Para pelajar harus memiliki pengetahuan dan bekal perjuangan dari para pahlawan,” katanya.
Penulis Pradana Editor Sugeng Purwanto