PWMU.CO – Siswi MI Mutu Watukebo Kabupaten Jember lulus dengan predikat baik sekali di ujian sekali duduk 3 juz. Dia adalah Alesha Dzahin.
Alesha Dzahin merupakan siswa kelas II Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah 1 Watukebo yang juga telah berhasil menghafalkan 4 Juz al-Quran. Yaitu Juz 30, 29, 1 dan 2, dan saat ini sudah menuju ke Juz Ke-5.
Putra pasangan Ulil Qodari dan Tri Andayani memang telah menunjukkan bakat menghafal semenjak bangku TK, yaitu TK Aisyiyah 1 Watukebo Barat. Dia sudah menyelesaikan hafalan juz 30 di usia TK, tidak banyak untuk ukuran seusianya di lingkungan Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Watukebo.
Terakhir, dia berhasil lulus dengan predikat baik sekali di ujian sekali duduk 3 juz. Bisa disimak melalui Channel Youtube MBS Watukebo tertanggal 25/06/2023. Ujian diadakan oleh Al-Mukhtar Quranic Center, sebuah wadah bagi bagi anak-anak dalam bidang tahfidh di lingkungan PCM Watukebo.
Sejak berdiri pada tahun 2020, Al-Mukhtar Quranic Center (AQC) telah banyak meluluskan hafidh dan hafidhah junior kategori juz 30 dan 29. Dan total jumlah santri santriwati aktif saat ini mencapai 64 anak.
Ketua Program AQC Periode 2023/2024 Ustadz Budi Cahyono dihubungi melalui pesan WhatsApp, Ahad (6/8/23) menaruh harapan besar untuk perkembangan dan kemajuan program ini di masa yang akan datang.
“Harapannya untuk masa depan AQC bisa menjadi lembaga yang menghasilkan generasi penghafal al-Quran. Dan tidak hanya menghafal tapi juga bisa menerapkan konsep al-Quran dalam kehidupannya,” ungkapnya. (*)
Penulis Adi Setiawan. Editor Sugiran.