PWMU.CO – Panggung Ekspresi meramaikan halaman TK ABA 3 Kota Probolinggo, Jumat (15/9/2023).
Dengan panggung ini anak-anak bebas berekspresi sesuai dengan ide serta kesepakatan kelas masing-masing dibimbing oleh wali kelasnya.
Macam-macam binatang yang dekat dengan anak disuguhkan melalui berbagai atraksi berupa gerak dan lagu, tarian, senam, serta drama musikal.
Di acara seperti ini mereka dapat menikmati pertunjukkan temannya serta menampilkan kolaborasi keren per kelasnya.
Acara dimulai pukul 07.00 dengan senam ceria bersama. Dilanjut ice breaking seru dan membuat barisan tertib di sekitar panggung kecil. Panggung kecil dibuat agar anak-anak merasakan sensasi pertunjukan sesungguhnya.
Acara dibuka oleh guru Dian Kusuma Wardhani sebagai pembawa acara. Tarian jaranan dari A3 menjadi pembuka yang bagus dan lucu.
Dilanjut tarian semut kecil dari A2, senam melompat dari A1. Setelah itu giliran kelompok B3 menampilkan gerak dan lagu gajah, B2 dengan drama musikal gembala dan biri-biri, ditutup penampilan B1 yaitu senam laba-laba kecil.
“Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk wadah karya serta kreativitas anak-anak agar mampu tampil percaya diri, mandiri, dan menghargai karya orang lain,” kata Tanti Rachmajani SP, Kepala TK ABA 3.
“Ajang ini juga menjadi unjuk gelar masing-masing kelas memiliki ciri khas dan keunikannya sendiri,” tambahnya.
Setelah bergantian penmapilan, anak-anak kembali ke tempat duduk memberikan tanggapan dan sorak- sorai memberi semangat serta tepuk tangan pada tampilan temannya.
Selesai acara tidak lupa masing-masing mendokumentasikan untuk di-share pada komunitas paguyuban masing-masing kelas.
Tepat pukul 10.00 anak-anak bersiap pulang setelah makan nasi kuning menu Jumat ini dan membaca doa pulang.
”Bu guru, aku mau tampil lagi,” celetuk Jasmine. ”Nanti aku mau cerita putri salju sama teman-teman,” sambungnya lagi.
Penulis Hendriani Okvinasari Editor Sugeng Purwanto