PWMU.CO – Jalan sehat Pra Musycab XI Muhammadiyah Aisyiyah Sangkapura dan Tambak Pulau Bawean Kabupaten Gresik digelar, Ahad (17/9/2023).
Acara ini diikuti lima ribu peserta dengan start dan finish bertempat di Alun-alun Kecamatan Sangkapura. Jalan sehat berkeliling area Kota Sangkapura.
Sejak pukul 06.00 WIB peserta jalan sehat mulai berdatangan di Alun-alun Sangkapura. Diawali dengan senam bersama sekitar 30 menit.
Dilanjutkan sambutan Ketua PCM Sangkapura, Hairuddin SPd MPd, Camat Sangkapura Umar Junid SSos MM dan Camat Tambak Muhammad Nursyamsi SP MMA.
Selesai memberi sambutan singkat, ketiganya secara bersama-sama memberangkatkan peserta jalan sehat keliling Kota Sangkapura yang menempuh jarak 3 Km.
Rute jalan sehat dari alun-alun kemudian melewati beberapa dusun yaitu Kebundaya – Kebunlaut – Sawahlaut – Boom – Pateken – Sungaitopo – Gurdam – Bengkosobung – Sawahluar, dan kembali ke alun-Alun Sangkapura.
Salah satu yang menjadi daya tarik peserta adalah hadiahnya cukup besar berupa sepeda motor listrik, mesin cuci, sepeda, dan puluhan hadiah menarik lainnya.
Nur Hozaimatin, salah satu peserta, yang sehari-hari berjualan di area Alun-Alun Sangkapura mengaku tertarik ikut jalan sehat karena berharap mendapatkan hadiah sepeda motor listrik yang menjadi hadiah utama jalan sehat ini.
”Saya mau ikut bersama keluarga, siapa tahu dapat motor, karena motor saya sudah tua dan sering rusak,” ujarnya.
Tidak hanya berupa barang, panitia juga memberikan hadiah berupa dua voucher belanja senilai Rp 100 ribu dan Rp 250 ribu dari sponsor. Ada juga uang tunai @ Rp 100 ribu dalam dua amplop sumbangan warga.
Acara ini diikuti empat warga negara Singapura keturunan Bawean yang sedang mengunjungi saudaranya. Keempatnya juga mengenakan kaos panitia warna biru bertuliskan Musycab XI Muhammadiyah Aisyiyah Sangkapura Tambak Gresik.
Salah satu saudara yang dikunjunginya adalah H. Khairil Anwar, Bendahara PCM Sangkapura.
Tak pelak Jalan Sehat Pra Musycab XI Muhammadiyah Aisyiyah Sangkapura Tambak Bawean Gresik ini menjadi hiburan warga Bawean. Apalagi kegiatan seperti ini termasuk langka di Pulau Bawean.
Di akhir undian hadiah, hadiah utama sepeda motor listrik didapatkan oleh Raisya, siswi kelas V SD Muhammadiyah 1 (SD Mutu) Bawean.
Penulis Kemas Saiful Rizal Editor Sugeng Purwanto