Tohir Bawazir Sosok Asyik di Dunia Buku Oleh M. Anwar Djaelani, peneliti Inpas dan penulis sepuluh buku inspiratif
PWMU.CO – Islamic Book Fair di Jakarta telah berlangsung 21 kali. Terakhir, diselenggarakan 20-24 September 2023 di Istora Senayan Jakarta. Temanya, Berakhlak dan Berprestasi dengan Literasi Islami.
Saya bersyukur, alhamdulillah, dari 21 kali penyelenggaraan pameran buku Islam itu, sekitar tujuh kali di antaranya saya hadir. Jika pun tidak hadir, saya terus mengamatinya dari jauh yaitu dari Sidoarjo tempat saya tinggal.
Di Islamic Book Fair (IBF) 2023, saya juga hadir. Saya berada di lokasi acara yang banyak menyedot perhatian umat Islam dari berbagai daerah itu pada Sabtu 23 September 2023. Di sana, sekitar 5 jam, pukul 10-00 sampai 15.00.
Begitu masuk arena, secara tak direncanakan saya langsung ke stan Pustaka Al-Kautsar. Pertama karena stan itu strategis, hanya beberapa langkah dari pintu masuk utama. Kedua, menarik perhatian, karena saat itu sedang dijubeli pengunjung yang rata-rata pelajar atau santri. Ketiga, karena di stan itu buku ke-9 saya, Ulama Kritis Berjejak Manis,, turut dipamerkan.
Setelah itu saya ke sekretariat panitia, di dekat pintu masuk utama. Di sana ketemu Tohir Bawazir, Direktur Pustaka Al-Kautsar sekaligus Pembina Panitia IBF 2023. Tak lama, ikut bergabung Abdul Hakim, ketua panitia.
Setelah bercakap-cakap sebentar, saya berdua dengan Abdul Hakim menuju stand Insists (Institute for the Study of Islamic Thought and Civilizations). Kala itu, di tempat tersebut Dr Tiar Anwar Bachtiar, peneliti Insists, sedang menyampaikan materi kajian Gerakan Modernis Islam sebagai Gerakan Kebudayaan di hadapan sejumlah hadirin. Tampak turut hadir Dr. Ugi Suharto, salah satu pendiri Insists.
Acara berakhir pas masuk waktu shalat Dhuhur. Setelah shalat dan makan, saya bersama Abdul Hakim bergegas ke panggung utama. Di tempat itu, Pustaka Al-Kautsar meluncurkan buku baru berjudul Muhammad sang Negarawan: Belajar Kepemimpinan Politik dari Nabi. Acara dijadwal pukul 12.45-13.45. Tampak kursi penuh terisi dan sebagian berdiri.
Baca sambungan di halaman 2: Buku Penting