PWMU.CO – Mumtaz Smart Competition (MSC) berlangsung di SD Muhammadiyah 1 & 2 Taman Sepanjang Sidoarjo, Sabtu (9/12/2023).
Acara ini diikuti 1.000 peserta sebagai ajang unjuk bakat siswa TK-RA. Lebih dari 100 sekolah TK Sidoarjo, Surabaya, dan Gresik ikut berpartisipasi dalam acara ini.
MSC satu rangkaian acara memperingati 70 tahun SD Mumtaz berkiprah dalam dunia pendidikan.
Seksi acara Tutur Prasidhi Sunusurya Widhiarsa SSos menjelaskan, ada lima lomba untuk peserta. Lomba tahfidz, adzan, mewarnai, tari, dan fashion show mom and kidz.
“Alhamdulillah, dari lima lomba ini antusiasme masyarakat sangat besar, walaupun ini lomba tahunan, tapi antusiasme masyarakat tidak pernah kendor,” katanya.
”Insyaallah SD Mumtaz selalu konsisten memberikan yang terbaik dan selalu konsisten menjadi sekolah yang mewadahi talenta siswa,” katanya.
“Dengan semarak 70 tahun SD Mumtaz, hadiah-hadiah yang diberikan cukup beragam. Juara 1 mendapatkan uang pembinaan, trofi, voucer pendidikan, sertifikat, dan goodie bag dari berbagai sponsor yang turut memeriahkan acara MSC hingga sukses,” tutur Humanika Dian Nusantara Shum, Ketua Pelaksana MSC 2023.
Dia menyebut, penerbit Tiga Serangkai, Dunia Edukatif, Gramedia, EF, dan Cheers, turut memeriahkan dan menyukseskan Mumtaz Smart Competition 2023.
”Kemeriahan MSC 2023 menjadi bukti bahwa SD Mumtaz selalu menjadi sekolah terbaik untuk generasi terbaik,” ujarnya.
Penulis Ariza Pandhini Editor Sugeng Purwanto