PWMU.CO – Tingkatkan semangat juang semua anggota, Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Kabupaten Bangkalan menyelenggarakan Baitul Arqam di Aisyiyah Training Center (ATC) Pasuruan, Jawa Timur.
Baitul Arqam di awal kepemimpinan Syarifah Baroroh ini berlangsung selama 2 hari 1 malam (16-17/12/2023). Sebanyak 68 peserta dari 6 cabang mengikutinya dengan antusias. Kegiatan Baitul Arqam ini juga didampingi langsung oleh Ketua Pimpinan Wilayah Aisyiyah Jawa Timur periode 2015-2022 Dra Siti Dalilah Candrawati MAg.
Agenda Baitul Arqam ini juga dirangkai bersama dua agenda lainnya. Yaitu Rapat Koordinasi Pimpinan (Rakorpim) dan pembagian Surat Keputusan (SK) kolektif untuk keenam Pimpinan Cabang Aisyiyah (PCA) di Bangkalan. Keenam cabang yang mendapatkan SK kolektif yaitu PCA Socah, Bangkalan, Kwanyar, Modung, Burneh, dan Sukolilo.
Tak hanya itu, ada pula agenda PDA Bangkalan Peduli Pembangunan ATC. Secara spontan, PDA menggalang dana untuk mendukung pembangunan ATC. Dari spontanitas inilah terkumpul uang senilai Rp 2,501 juta.
Ketua PDA Bangkalan Syarifah Baroroh dalam sambutannya berpesan, “Dalam beraisyiyah haruslah menganut tradisi ilmiah. Di mana tidak boleh di antara pimpinan yang punya kebiasaan berseteru dan menang sendiri.”
Syarifah Baroroh lantas mengungkap harapannya dari Baitul Arqam ini. “Ada penguatan individu dan harus beraisyiyah dengan gembira, berdarul Arqam dengan gembira,” tuturnya.
Tak hanya itu, dia juga berharap agar PDA Bangkalan beramal usaha dengan gembira dan mengajar dengan gembira. “Semuanya harus bergembira!” begitu pesannya. (*)
Penulis Rizky Alda Coeditor Sayyidah Nuriyah Editor Mohammad Nurfatoni