PWMU.CO – Masjid al-Haram di Mekah diguyur hujan tepat setelah shalat Asar ditunaikan, Senin (21/8). Sebelumnya suhu di luar masjid mencapai 46 derajat Celsius. Meski udara cukup menyengat, tapi semangat JCH sangat besar untuk beribadah di Masjid Al Haram.
Meski tidak terlalu lebat tapi hujan yang berlangsung sekitar 30 menit tersebut disambut antusis jamaah. Mereka mengabadikan moment tersebut dengan kamera atau video HP.
Suasana di dalam masjid yang dingin menjadi semakin sejuk. “Alhamdulillah kita bisa mendapatkan hujan di Masjid al-Haram. Ini patut disyukuuri,” komentar Kemas Abdussyukur, jamaah calon haji (JCH) dari GKB Gresik. Kemas bersama istri bahkan keluar dari masjid untuk menikmati hujan.
(Baca juga: Meski Berada di Saudi, Jangan Kearab-araban…. dan Lho, Shalat Dhuhur kok Jam 5 Sore?)
Bukan hanya Kemas, jamaah lain dari berbagai negara pun ikut keluar untuk berhujan-hujan. Beberapa di antara mereka nampak khusuk berdoa dalam hujan. “Semoga hujan ini membawa berkah,” harap Kemas. (MN)
PWMU.CO – Masjid al-Haram di Mekah diguyur hujan tepat setelah shalat Asar ditunaikan, Senin (21/8). Sebelumnya suhu di luar masjid mencapai 46 derajat Celsius. Meski udara cukup menyengat, tapi semangat JCH sangat besar untuk beribadah di Masjid Al Haram.
Meski tidak terlalu lebat tapi hujan yang berlangsung sekitar 30 menit tersebut disambut antusis jamaah. Mereka mengabadikan moment tersebut dengan kamera atau video HP.
Suasana di dalam masjid yang dingin menjadi semakin sejuk. “Alhamdulillah kita bisa mendapatkan hujan di Masjid al-Haram. Ini patut disyukuuri,” komentar Kemas Abdussyukur, jamaah calon haji (JCH) dari GKB Gresik. Kemas bersama istri bahkan keluar dari masjid untuk menikmati hujan.
(Baca juga: Meski Berada di Saudi, Jangan Kearab-araban…. dan Lho, Shalat Dhuhur kok Jam 5 Sore?)
Bukan hanya Kemas, jamaah lain dari berbagai negara pun ikut keluar untuk berhujan-hujan. Beberapa di antara mereka nampak khusuk berdoa dalam hujan. “Semoga hujan ini membawa berkah,” harap Kemas. (MN)