PWMU.CO – 15 siswa Smamga Surabaya dinyatakan lolos dalam Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2024 yang diumumkan Panitia Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) Perguruan Tinggi Negeri, Selasa (26/3/2024).
Mereka diterima di perguruan tinggi negeri (PTN) favorit di Universitas Airlangga (Unair), Universitas Negeris Surabaya (Unesa), Politeknik Elektronika Negeri Surabaya, dan Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.
Menurut Kepala Sekolah SMA Muhammadiyah 3 (Smamga) Surabaya Erlina Wulandari SPd siswa yang lulus melalui jalur SNBP adalah yang berhasil lolos melalui jalur eligible.
Erlina mengatakan, pihaknya tetap memberikan semangat kepada siswa yang belum lulus melalui jalur ini. “Mereka yang belum berhasil masih bisa mengikuti jalur UTBK, Mandiri dan Bidik Misi bagi siswa yang kurang mampu,” ujarnya.
Dia menjelaskan, tahun ini siswa Smamga yang diterima melalui nilai rapor atau SNBP lebih banyak diterima di dua kampus favorit di Surabaya, yaitu Unesa dan Unair.
“Hal ini menunjukkan bahwa kompetensi lulusan Smamga diperhitungkan di dua universitas ternama tersebut sehingga anak-anak Smamga masih diperhitungkan. Jaya terus untuk Smamga. Tiada hari tanpa prestasi,” ungkapnya.
M. Barikh Zidan, siswa XII IPS 2, yang dalam keadaan sangat bahagia ketika melihat hasil pengumuman. Dia mengungkapkan dirinya sangat senang sekali dan bersyukur sekali bisa diterima melalui jalur SNBP dengan jurusan yang diinginkannya.
“Alhamdulillah saya tidak menyangka bisa lolos jalur SNBP dan diterima di jurusan dan kampus yang menjadi impian saya,” ujarnya, Kamis (28/3/2024)
“Semoga bapak ibu guru tidak pernah lelah dalam membimbing kami dengan sabar. Memberi ilmu dan penguatan nilai spiritual sehingga kami mendapatkan semuanya,” tambahnya.
15 Siswa Smamda yang Lolos SNBP 2024
- Raisa Fathmah Izzati (Kelas XII IPA 1) diterima di Jurusan Ilmu Hukum Universitas Airlangga
- Charyza Devi Maharani (Kelas XII IPA 1) diterima di Jurusan Teknologi Sains Data Universitas Airlangga
- Clarista Prinangga Putri (Kelas XII IPS 1) diterima di Jurusan Sosiologi Universitas Airlangga
- Andien Pramono (Kelas XII IPS 1) diterima di Jurusan Bahasa dan Sastra Inggris Universitas Airlangga
- Farid Yanuar Hidayat (Kelas XII IPA 3) diterima di Jurusan Teknik Informatika Politeknik Elektronika Negeri Surabaya
- Ayman Adnan (Kelas XII IPA 3) diterima di Jurusan Teknik Permesinan Kapal Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya
- Shafira Najla Rahmania A. (Kelas XII IPA 2) diterima di Jurusan Manajemen Bisnis Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya
- Aqilah Aufa Atha Zakiyyah (Kelas XII IPA 1) diterima di Jurusan Teknik Kesehatan dan Keselamatan Kerja Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya
- Laksamana Ajey Wibawa S (Kelas XII IPA 2) diterima di Jurusan Pendidikan Teknologi Informasi Universitas Negeri Surabaya
- M. Barikh Zidan Firdaus (Kelas XII IPS 2) diterima di Jurusan Pendidikan Bahasa Jepang Universitas Negeri Surabaya
- Nisa Amelia (Kelas XII IPA 2) diterima di Jurusan Pendidikan Kimia Universitas Negeri Surabaya
- Chandra Ramadhani P (Kelas XII IPS 2) diterima di Jurusan Ekonomi Universitas Negeri Surabaya
- Izza Naura Mawaddah (Kelas XII IPA 2) diterima di Jurusan Ilmu Administrasi Negara Universitas Negeri Surabaya
- Alya Zahra Safira (Kelas XII IPS 1) diterima di Jurusan Sosiologi Universitas Negeri Surabaya
- Rasya Athaya Nassau Byan (Kelas XII IPS 2) diterima di Jurusan Pendidikan Tata Boga Universitas Negeri Surabaya
Penulis Dyan Febriawan Editor Mohammad Nurfatoni