PWMU.CO – SMK Muda Genteng punya 20 program pusat keunggulan. Hal tersebut mengemuka dalam Rapat SMK Muda Genteng Banyuwangi, Jumat (26/4/24).
SMK Muhammadiyah 2 (Muda) Genteng menggelar rapat di ruang meeting sekolah. Rapat dibuka langsung Kepala SMK Muda Tamyis Rosidi MPd. Kegiatan diikuti tim manajemen sekolah, yaitu Wakil Umum Taufiqur Rohman MPdI, Wakil Kurikulum Eko Susanto SPd, Wakil Humas Said Budairi ST, Bendahara Saniyah SE, dan Kasi Kurikulum Fajri Nur Muhammad Arif ST serta Staf Bendahara Yulaini SPd.
Selain itu, hadir pula Kepala Program Teknik Kendaraan Ringan (TKR) Ahmad Jaenuri ST, Perwakilan Teknik Sepeda Motor (TSM) Moh Rofiqi ST, perwakilan Teknik Elektronika Industri (TEI) Rani Putri SPd, dan Kepala Program Animasi Arum Puspitasari SPd, serta Koordinator P5 Nandya Danu Kawitana SSi.
Rapat membahas kesiapan pelaksanaan program Sekolah Pusat Keunggulan (PK) lanjutan, yang sebelumnya SMK Muda Genteng telah menyandang predikat sebagai Sekolah PK Reguler.
Memandu rapat, Eko Susanto membagikan lembaran yang berisi jadwal kegiatan Sekolah PK lanjutan selama enam bulan ke depan. Mulai dari bulan Mei-Oktober 2024.
“Bapak dan Ibu, program PK lanjutan ini lebih banyak, maka kita perlu segera matangkan kesiapan kita,” ujarnya.
Jika dalam Sekolah PK Reguler terdapat 8 program keunggulan yang harus dikerjakan, maka dalam SMK PK lanjutan ini ada 20 program keunggulan yang harus dikerjakan oleh sekolah.
Inilah 20 Program Kegiatan SMK PK lanjutan SMK Muda Genteng:
1. Workshop penyelarasan pembelajaran berbasis dunia kerja.
2. Pelaksanaan praktisi dunia kerja mengajar di SMK.
3. Peningkatan kompetensi guru dan tendik SMK selaras dengan dunia kerja.
4. Pelaksanaan magang guru di dunia kerja.
5. Workshop penguatan kelembagaan BKK.
6. Job fair.
7. Penguatan kemitraan.
8. Workshop pembelajaran Tefa.
9. Workshop bersama komite sekolah dalam pengembangan kerjasama dengan dunia kerja.
10. Peningkatan kapasitas kepala sekolah.
11. Workshop peningkatan kapabilitas GTK.
12. Workshop pembelajaran guru di sekolah.
13. Implementasi penguatan kewirausahaan melalui mata pelajaran kejuruan dan IPAS Kelas X.
14. Implementasi penguatan kewirausahaan melalui mata pelajaran Projek Kreatif Kewirausahaan (PKK) Kelas XI dan XII.
15. Workshop penyusunan program literasi dan numerasi.
16. Workshop penguatan literasi.
17. Sosialisasi uji kemahiran Bahasa Indonesia.
18. Workshop penguatan numerasi.
19. Pelaksanaan pendampingan pelaksanaan kegiatan P5 tema kebekerjaan.
20. Pembentukan dan optimalisasi komunitas belajar.
(*)
Penulis Taufiqur Rohman. Editor Darul Setiawan.