PWMU.CO – Tanam ketapang kencana berlangsung di halaman SD Muhtar, sebutan populer SD Muhammadiyah Kota Blitar, Rabu (15/5/2024).
Tanam pohon dan bersih-bersih lingkungan ini untuk menyemarakkan milad 107 Aisyiyah dengan tema budaya hidup sehat dan bersih dari sampah.
Pohon yang ditanam ketapang kencana (Terminalia mantaly). Pohon tersebut dipilih untuk peneduh halaman sekolah. Pohon ini cabang dan daunnya melingkar menyerupai payung.
Kegiatan dimulai pukul 07:00 WIB. Dilaksanakan oleh kepala sekolah, guru, murid, dan karyawan SD Muhtar. Diawali para murid berkumpul di halaman sekolah untuk mendengarkan penjelasan tentang persiapan membersihkan lingkungan sekolah.
Kepala SD Muhtar Tiwik Kusrini SPd menyampaikan, Milad ke-107 Aisyiyah disemarakkan oleh guru, karyawan, dan siswa SD Muhammadiyah Kota Blitar ini dengan tanam ketapang kencana dan bersih lingkungan dari sampah.
”Ini wujud peduli kami dalam menanamkan habit (kebiasaan) kepada siswa untuk selalu menjaga alam agar memberikan manfaat bagi penggunanya,” kata Tiwik.
Kemudian para guru membagi tugas untuk murid-muridnya. Ada yang membersihkan ruang kelas, halaman sekolah, dan sekitar luar pagar sekolah. Mereka membawa sapu lidi, sapu ijuk, sabit, pel, sikat, timba, dan cikrak.
Murid-murid melaksanakan tugasnya dengan semangat dan antusias. Ada yang menyapu, mencabut rumput, membuang sampah ke tempatnya, mengepel, menyiram tanaman, dan menanam pohon yang sudah disiapkan.
Selesai membersihkan lingkungan, anak-anak kembali berkumpul di halaman untuk cuci tangan, cuci kaki, dan alat-alat kebersihan dikembalikan ke tempatnya.
Penulis Agus Fawaid Editor Sugeng Purwanto