PWMU.CO – Dalam rangka memperingati Milad (ulang tahun,red) Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) yang ke-52, Koordinator Komisariat (Korkom) IMM UIN Sunan Ampel Surabaya (UINSA) selenggarakan tabligh akbar di Sekretariat Korkom IMM UINSA, Ahad (3/4) pukul 19.00. Hadir dalam kegiatan tersebut kader IMM se-UINSA dan Fokal IMM UINSA. Turut hadir perwakilan Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Wonocolo, Pimpinan Cabang Aisyiyah (PCA) Wonocolo dan warga setempat. Dalam tabligh akbar tersebut menghadirkan KH M Qodiron Abdurahman untuk memberikan tausiyah.
Ketua Korkom IMM UINSA Amam Fahrur dalam sambutannya menuturkan sebagai kader, kita diharuskan untuk meneruskan perjuangan para pendiri IMM, dengan cara mengkaji, meningkatkan kapasitas dan kualitas kader, serta tak kalah penting adalah regenerasi kepemimpinan yang berkelanjutan. Sehingga IMM, terutama IMM UINSA bertambah baik dan punya kontribusi membangun peradaban bangsa. “Dengan kualitas kader yang ditunjang dengan heterogensi potensi yang dimilikinya, saya yakin kader IMM, terutama kader IMM UINSA mampu melahirkan pemimpin hebat. Baik di internal IMM, maupun untuk bangsa dan persyarikatan nantinya,” tutur dia dengan nada optimis.
Sementara KH M Qodiron Abdurahman dalam tausiyah menyampaikan menyampaikan 5 kekuatan yang harus dimiliki oleh kader IMM untuk membangun peradaban bangsa yang lebih banyak, yakni kekuatan Iman, kekuatan Ilmu, kekuatan Amal, kekuatan Network dan yang terakhir adalah kekuatan Doa. “Lima kekuatan ini harus dimiliki oleh kader IMM, agar terus survive dalam menghadapi dinamika zaman, terutama untuk membangun peradaban bangsa yang lebih baik lagi,” ujarnya.
Acara puncak dalam rangka peringatan Milad IMM ke-52 tersebut ditutup dengan pemberian hadiah, yang diberikan kepada peserta lomba yang digelar sebelumnya. Dalam hal ini hadiah diberikan kepada kader IMM yang berprestasi dan memenangkan lomba. (yusuf bahtiyar/aan)