PWMU.CO – Islamic School SD Muhammadiyah Kota Blitar (SD Muhtar) mengadakan pembagian rapor kenaikan kelas ke wali murid, Kamis (20/06/2024).
Sekolah yang beralamatkan di Jalan Cokroaminoto nomor tiga ini mengadakan rapotan di Majid At-Taqwa Kota Blitar yang berada satu lokasi dengan SD Muhtar.
Para wali murid hadir di lokasi jam 08:00 WIB dan mengantri untuk mengisi buku tamu. Lalu, masuk dan duduk di ruang utama Masjid.
Acara pembukaan diawali dengan sambutan oleh kepala sekolah SD Muhtar, Tiwik Kusrini Spd.
Ia menyampaikan program-program unggulan SD Muhtar pada wali murid.
Kepala sekolah, Tiwik Kusrini SPd juga menyampaikan tujuan berlangsungnya kegiatan ini.
“Acara pembagian rapor ini banyak dinantikan oleh wali murid dan murid, meskipun berlangsung secara sederhana.
Acara ini merupakan salah satu kegiatan yang dilakukan pada setiap akhir semester.
Hal itu dilakukan sebagai bentuk pelaporan kegiatan belajar dan mengajar di sekolah,” tuturnya.
Lalu, acara selanjutnya yaitu sesi tanya jawab dengan wali murid dan pemberian penghargaan bagi murid yang berprestasi, serta foto bersama.
Memasuki acara inti, yaitu pembagian rapor dengan wali kelas sekaligus sharing bersama wali murid.
Wali kelas memberikan masukan terhadap wali murid cara untuk meningkatkan kapasitas kemampuan anak.
Pada pembagian rapor semester dua ini, para wali kelas mendapatkan bingkisan dari para wali murid.
Pemberian hadiah tersebut menjadi ungkapan terima kasih dan rasa syukur karena telah mendidik anak-anak dengan baik, sehingga semua murid naik kelas.
Waka kurikulum, Widarti, S.Pd menyampaikan harapannya pada acara pembagian rapor.
“Dari acara ini diharapkan mampu untuk membangun keakraban antara sekolah dan wali murid, serta wali murid mengetahui hasil belajar para murid selama berada di sekolah.”
Kontributor Agus Fawaid Editor Zahra Putri Pratiwig