PWMU.CO – Warga Desa Sumurgayam (Surga), Kecamatan Paciran, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur menunjukkan semangatnya dalam mengikuti Kajian Fiqih Tematik yang digelar di Masjid At Taqwa, Sabtu (27/7/2024).
Kegiatan ini nampak semarak karena diikuti oleh jamaah Masjid At Taqwa yang terdiri dari Anggota Pimpinan Ranting Muhammadiyah, Aisyiyah, Pemuda Muhammadiyah, Nasyiatul Aisyiyah, Ikatan Pelajar Muhammadiyah dan masyarakat umum.
Sebagai pemateri tetap adalah Ustad Eko Suryadin Lc, Ketua Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Cabang Muhammadiyah Paciran.
“Kajian fikih tematik merupakan kegiatan rutin satu bulan sekali yang diselenggarakan oleh Ta’mir Masjid At Taqwa Sumurgayam.
Adapun materi kali ini adalah; Hal-hal yang membatalkan shalat,”ungkap Sekretaris Ta’mir Masjid Fatchur Rohim SAg SPd.
Menurut guru mapel bahasa Inggris MA Al-Ishlah Sendangagung ini, “Tema yang kita angkat memang hal-hal yang terkait dengan ibadah harian jamaah, dengan harapan para jamaah dapat melaksanakan ibadah sesuai dengan syariat yang sesungguhnya,” tutur Wakil Ketua PCM Paciran ini.
“Meskipun sudah memasuki tahun kedua, para jamaah tetap semangat dan antusias dalam mengikuti kegiatan ini terbukti dengan semakin banyaknya jumlah jamaah yang hadir,” kesan anak menantu Bapak Kuncoro sesepuh PRM Sumurgayam ini.
Sementara itu, kegiatan semakin menarik saat sesi tanya jawab yang dipandu oleh Sekretaris Pimpinan Ranting Muhammadiyah Sumurgayam Shohibul Huda SPdI. Beberapa Jamaah menyampaikan pertanyaan-pertanyaan terkait dengan tema yang dibahas.
Salah satu penanya yaitu Chusnul Khotimah, Anggota Pimpinan Ranting Aisyiyah yang menanyakan terkait dengan gerakan-gerakan yang bisa membatalkan shalat.
H. Hasbullah jamaah sepuh yang tidak pernah absen dalam mengikuti kajian ini juga mengajukan pertanyaan terkait dengan orang yang “mencuri” shalat.
Acara diakhiri dengan do’a oleh Ustadz Eko dengan harapan semua jamaah senantiasa dapat Istiqomah dalam mengikuti kajian.(*)
Penulis Gondo Waloyo Editor Alfain Jalaluddin Ramadlan