PWMU.CO – Dalam rangka memperingati HUT ke 79 RI, Ponpes Al-Ishlah Sendangagung mengadakan upacara bendera dengan menggunakan bahasa Arab di lapangan pondok setempat (Maidanul Ma’had), Sabtu (17/8/2024).
Kegiatan yang dilaksanakan 08.00 WIB sampai selesai ini diikuti 2500 santri dan segenap guru (SMPM 12, Madin Al-Ishlah, MA Al-Ishlah) dan dosen STIQSI Lamongan.
Hadir pula pengasuh Ponpes Al-Ishlah Drs KH Muhammad Dawam Saleh didampingi wakil Pengasuh Drs H Agus Salim Syukran MPdI, Ketua Yayasan Al-Ishlah H Ahmad Tohir, Kamad Madin Ustadz H Abdul Kholiq Saifuddin, Kepala SMPM 12 Aminuddin SPd, Kamad Aliyah M Arromu Harmuzi SAg MPdI, Ketua STIQSI Dr Piet Hizbullah Khaidir SAg MA.
Nampak guyub dan kompak mampu dihadirkan di lapangan sisi Tenggara Kantor Sekretariat Ponpes Al-Ishlah oleh guru SMPM 12 dan Madin Al-Ishlah yang berkostum biru sedangkan MA Al-Ishlah dan dosen STIQSI berbaju orange ini.
“Upacara ini luar biasa, sungguh langka upacara berbahasa Arab, pesertanya rapi teratur penuh disiplin, hanya ada di Pondok Pesantren Al-Ishlah upacara berbahasa asing,” ungkap pengasuh Ponpes Al-Ishlah penuh semangat.
Sementara itu, Pembina Upacara (Amirul Marasim), Drs H Agus Salim Syukran MPdI memberikan amanat upacara dengan bahasa Arab, mengajak santri Al-Ishlah untuk mengisi kemerdekaan dengan rajin belajar.
“Karena belajar juga bagian dari perjuangan sebagaimana para syuhada yang telah berjuang memerdekakan negeri ini, maka tingkatkan dengan lebih rajin belajar di pondok ini” terang Wakil Ketua PCM Paciran ini.
Upacara lebih menarik lagi dengan pagelaran terampil santri yang ditampilkan usai upacara, tampilan atraksi santri Al-Ishlah ini meliputi tongklek, puisi karya Kiai Dawam, tari Saman, tari Barong, pionering, tari tradisional Jawa, dan bela diri.
Usai menikmati gelar terampil santri ini segenap guru mengadakan silaturrahim di aula Ponpes Al-Ishlah dengan menikmati sajian nasi jagung dan nasi putih dengan menu rawon, lodeh ikan asap, minuman segar dan lain-lain. (*)
Penulis Gondo Waloyo Editor Alfain Jalaluddin Ramadlan