PWMU.CO – Memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79, SD Muhammadiyah 1 Driyorejo (SD Mudri) mengadakan jalan sehat bersama keluarga dan warga sekolah.
Mengambil rute sepanjang 1,1 KM, kegiatan ini mulai dari titik pemberangkatan di halaman sekolah dan melewati 2 pos pemberhentian. Sebanyak 417 peserta antusias mengikuti acara jalan sehat ini.
Warga sekolah, orang tua siswa, Ikwam (Ikatan Wali Murid), Pimpinan Cabang Muhammadiyah dan Aisyiyah Driyorejo, beserta seluruh siswa SD Muhammadiyah 1 Driyorejo (SD Mudri) antusias mengikuti acara ini, Sabtu (24/8/2024).
Mengenakan atribut bernuansa merah putih, acara dimeriahkan dengan penampilan tari dan angklung dari siswa-siswi yang tergabung dalam Binpres (Bina Prestasi). 16 stan bazar dari Ikwam dan 5 sponsorship mendukung terselenggaranya acara ini.
Semua peserta mendapat kupon undian secara gratis dari panitia acara.
“Kami sediakan total 600 kupon gratis untuk mengikuti undian bagi semua peserta jalan sehat pagi ini. Ada 378 hadiah hiburan dan deretan hadiah menarik lainnya seperti hadiah sepeda gunung, mesin cuci, kipas angin, dan TV LED 24 inchi. Tersedia hadiah utama lemari es,” ucap ketua panitia acara jalan sehat, Juliani Nur Mustika Sari SPd.
Tepat pukul 09.30 Wib, acara pengundian hadiah dimulai dengan hadiah hiburan. Bertindak sebagai MC, Alfionita Kusumawardhani SSi SPd dan Laily Dwi Qonitasari SS mulai menyebutkan deretan angka yang diambil oleh kepala sekolah SD Mudri, Teguh Abdillah MPd.
“Dag dig dug rasanya ketika mendengarkan MC membacakan nomornya”, tutur Lutvi Wulansari S.Pd salah satu wali murid yang hadir bersama keluarga.
Berbeda dengan Mikhayla FathiahAz Zahra salah satu siswa kelas 2 Abu Bakar Ash Shiddiq, ia terlihat tenang dan masih setia menunggu di dekat panggung. Anak pertama dari dua bersaudara ini berharap untuk bisa membawa pulang salah satu hadiah.
Beranjak dari tempat duduk dan kesal karena tidak memperoleh hadiah, Evi Fitriana, ibunda Mikhayla sudah bertekad pulang lebih dahulu dan meninggalkan lokasi acara.
Tak lama kemudian MC menyebutkan deretan nomor yang salah satunya dimiliki oleh Mikhayla. Spontan Mikhayla kaget dan loncat kegirangan. Satu hadiah hiburan dari Lazismu Gresik yang turut menjadi sponsorship berhasil didapatkan.
Tak berselang lama salah satu nomor yang dimiliki Mikhayla berhasil keluar sebagai pemenang hadiah utama. Berlari ke arah panitia, Mikhayla menyodorkan kupon dan dinyatakan sah oleh panitia. Hadiah utama lemari es menjadi milik Mikhayla.
“Alhamdulillah dan bersyukur, diluar dugaan dan tidak menyangka sama sekali kalau mendapat hadiah utama. Tadi sudah mau ditinggal pulang karena lama sekali menunggu dan tidak dapat hadiah apapun”, kata Evi Fitriana.
Mikayla yang masih bingung mandapat hadiah utama hanya tersenyum. “Aku senang”, celotehnya lirih ketika ditanya oleh PWMU.CO bagaimana perasaannya mendapat hadiah utama. (*)
Penulis Elisyah Susanty Editor Wildan Nanda Rahmatullah