PWMU.CO – Islamic School SD Muhammadiyah Kota Blitar (SD Muhtar) menerapkan pembiasaan Shalat Dhuha di Masjid At-Taqwa Muhammadiyah Kota Blitar, Selasa (27/8/2024).
Pembiasaan Shalat Dhuha ini dilaksanakan setiap pagi sebelum kegiatan belajar mengajar (KBM) dimulai. Seluruh murid mengikuti Shalat Dhuha pada pukul 07.00 sampai 07.30 WIB dan didampingi oleh para bapak dan ibu guru.
Kegiatan ini berlangsung di Masjid At-Taqwa Muhammadiyah yang dekat karena berada satu lokasi dengan SD Muhtar. Tempat ini beralamat di jalan Cokroaminoto Nomor 3 Kelurahan Kepanjenlor Kecamatan Kepanjenkidul Kota Blitar.
Koordinator kegiatan Keagamaan yaitu Irman Kusnadi MPd menyampaikan tentang tujuan dan harapan dari pembiasaan Sholat Dhuha.
Kegiatan ini bertujuan untuk melatih para murid agar terbiasa melaksanakan ibadah Sunnah yaitu Shalat Dhuha. Selain itu, bisa untuk meningkatkan sikap disiplin para murid agar bisa mengendalikan dirinya supaya tidak terlambat masuk sekolah.
Harapan dari pembiasaan Shalat Dhuha ini adalah agar para murid terbiasa untuk melaksanakan Shalat Dhuha setiap hari.
“Sholat Dhuha dapat membina akhlak para murid agar menjadi kebiasaan yang baik dalam perilaku sehari-hari,” ujarnya.
Selain itu, dengan melakukan Sholat Dhuha sebelum memulai kegiatan pembelajaran akan membuat ilmu mereka bertambah berkah dan manfaat.
“Pembiasaan ini merupakan salah satu program kegiatan rutin dan diterapkan juga untuk menciptakan budaya Islami,” kata Irman.
Waka kesiswaan yaitu Innayah SPd menyampaikan tentang pelaksanaan Shalat Dhuha.
Para murid tiba di sekolah sekitar pukul 06.30 WIB. Mereka menuju kelas masing-masing untuk meletakkan tas dan bekalnya. Bel sekolah berbunyi pada pukul 07:00 WIB. Menandakan untuk para murid melaksanakan doa bersama.
Dilanjutkan dengan mengucapkan Pancasila dan Janji Pelajar Muhammadiyah. Setelah itu mereka berjalan kaki menuju ke Masjid untuk berwudhu.
Lalu Shalat Dhuha berjamaah. Bagian depan diisi oleh jama’ah shof murid laki-laki dan bagian belakang diisi oleh jama’ah shof murid perempuan.
Jumlah rakaat Sholat Dhuha yang dilaksanakan adalah 2 rokaat. Lalu dilanjutkan dengan berdzikir dan berdoa bersama. Serta menyampaikan informasi jika ada. Kegiatan ini selesai pukul 07.30 WIB.
“Setelah selesai Sholat Dhuha, para murid diminta bergantian untuk keluar Masjid. Lalu meraka berjalan kaki manuju ke ruang kelas masing-masing untuk mengikuti KBM selanjutnya,” terang Innayah.
Penulis Agus Fawaid Editor ‘Aalimah Qurrata A’yun