PWMU.CO – Kabar duka menyelimuti keluarga besar Muhammadiyah Ngawi. Salah seorang tokoh Muhammadiyah di sana, Drs H. Bahrun (60), Wakil Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Ngawi periode 2015-2020 meninggal dunia, Selasa (3/10) malam.
Almarhum Bahrun meninggal dunia setelah hampir sepekan menjalani perawatan di RS Widodo Ngawi. Saat meninggal, almarhum diketahui mengenakan kaos bertuliskan Muhammadiyah.
”Innaa lillahi wa innaa ilayhi raji’un. Selamat jalan Ustad Bahrun. Semoga seluruh amal baik beliau diterima Allah SWT,” ujar Ketua PDM Ngawi KH. Rimadhon mendo’akan kepergian almarhum.
Sosok almarhum Bahrun dikenal sebagai sosok yang tenang dan selalu menjunjung profesionalitas dalam bekerja. Semua itu, kata Rimadhon, tampak ketika almarhum masuk dalam jajaran PDM Ngawi, dan pada saat bersamaan juga menjabat sebagai Ketua Baznas Kabupaten Ngawi.
”Jasa dan perjuangan almarhum Bahrun di Perserikatan sudah tidak diragukan lagi. Semoga kami bisa meneruskan perjuangannya,” ungkap Rimadhon saat melayat ke rumah duka di Desa Klitik, Kecamatan Geneng, Kabupaten Ngawi, Rabu (4/10).
Selain ikut melayat, Rimadhon bersama dengan ratusan takziin dan takziat ikut mengantar jenazah Ustad Bahrun ke tempat pemakaman umum (TPU) desa setempat. Dan, tepat pukul 09.00 jenazah dikebumikan.(arh/aan)