Peserta Latihan Bersama Potensi SAR sedang persiapan simulasi evakuasi korban di ketinggian menggunakan teknik HART, Sabtu (26/10/2024).(Bagus Purnomo/PWMU.CO).
PWMU.CO – Anggota Dewan Sughli Hizbul Wathan (HW) Blitar mengikuti pelatihan bersama yang terselenggara oleh RAPI Kota Blitar, Sabtu (26/10/2024).
Selain RAPI Kota Blitar, acara ini juga berkolaborasi bersama Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Blitar serta Potensi SAR RESOB (Relawan Sosial Blitar).
Dengan mengikuti kegiatan ini, harapannya anggota HW dapat meningkatkan kemampuan dalam menghadapi bencana dan memperkuat kemampuan mereka dalam membantu masyarakat saat terjadi situasi darurat.
Belajar Penanggulangan Bencana hingga MFR
Pelatihan yang berlangsung selama hari ini diikuti oleh anggota Dewan Sughli Hizbul Wathan Blitar dan Potensi SAR dari berbagai daerah di Blitar.
Kegiatan ini mencakup teori dan praktik tentang penanggulangan bencana, HART (Hight Angel Rescue Technic), Manajemen Posko SAR, dan MFR (Medical First Resnpoder).
Di samping itu itu, anggota HW juga mendapat materi mengenai pertolongan pertama, teknik evakuasi, serta penggunaan peralatan keselamatan.
Instruktur dari Basarnas, Pak Adris, mengatakan bahwa kegiatan ini penting untuk meningkatkan kapasitas relawan di daerah. “Dengan pelatihan ini, kami berharap mereka bisa menjadi mitra kami dalam penanganan bencana dan mampu membantu masyarakat secara cepat dan tepat” ujar Adris.
Selain mendapat materi dari Basarnas, BPBD Kota Blitar, RAPI Kota Blitar, RESOB, anggota HW juga berkesempatan untuk melakukan simulasi di lapangan. Termasuk evakuasi korban dan penanganan logistik saat terjadi bencana.
Para peserta tampak antusias dan aktif dalam mengikuti seluruh rangkaian kegiatan ini. Salah satunya Anggota DSD HW, Luksadewa, mengungkapkan rasa bangganya bisa berpartisipasi.
“Kegiatan ini sangat bermanfaat, terutama dalam menambah wawasan dan keterampilan kami dalam menghadapi situasi darurat” katanya.
Kegiatan ini diakhiri dengan sesi evaluasi dan pemberian sertifikat kepada seluruh peserta. BPBD berharap pelatihan ini akan memberikan dampak positif dalam meningkatkan kesiapsiagaan masyarakat Blitar.
Pelatihan bersama seperti ini juga akan terus tergalakkan agar semakin banyak relawan yang siap menghadapi bencana.
Penulis Wahyu Hidayanto, Editor Danar Trivasya Fikri