“Manfaat dari kegiatan ini, tidak hanya untuk meningkatkan keterampilan berkomunikasi dengan menggunakan sandi, tetapi juga untuk menanamkan nilai-nilai kebersamaan, kerjasama, dan kepercayaan diri di antara para murid. Selain itu, kegiatan ini juga untuk mengasah kemampuan berpikir logis dan ketelitian mereka dalam memecahkan masalah,” terangnya.
Ia menambahkan, tujuan utamanya adalah untuk memperkenalkan metode komunikasi alternatif yang bisa digunakan dalam situasi tertentu, sekaligus mendalami lebih jauh prinsip-prinsip Gerakan Kepanduan Hizbul Wathan (GKHW). Diharapkan, melalui latihan ini, para murid tidak hanya memiliki keterampilan baru, tetapi juga semakin mencintai dan memahami kegiatan kepanduan.
“Harapan besar dari kegiatan ini adalah agar para murid dapat menerapkan ilmu yang didapat dalam kehidupan sehari-hari, serta dapat menginspirasi mereka untuk terus berkembang dalam bidang kepanduan. Semoga kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan dengan baik, dan SD Muhtar semakin dikenal sebagai sekolah terbaik yang ramah anak, serta terus berkembang dengan murid yang semakin banya,” harapnya.
SD Muhtar beralamat di Jalan Cokroaminoto Nomor 3, Kelurahan Kepanjenlor, Kecamatan Kepanjenkidul, Kota Blitar. Dengan branding Islamic School, SD Muhtar berkomitmen untuk terus mencetak generasi unggul yang berakhlak mulia dan untuk menghadapi tantangan di masa depan. (*)
Penulis Agus Fawaid Editor Amanat Solikah