
PWMU.CO-Siswa-siswi MTs Muhammadiyah 15 Al Mizan kembali mengukir prestasi gemilang dalam ajang Olimpiade Ahmad Dahlan 2025 Tingkat Kabupaten Lamongan yang digelar di Madrasah Aliyah Muhammadiyah (MAM) 11 Kranji, Lamongan, Ahad (16/02/2025).
Dalam kompetisi tersebut, Syifa Amalia kelas 9 tahfidz berhasil meraih juara dua pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA), sementara Ainun Berty Istiana Maghfiroh kelas 9 tahfidz juga menyabet juara dua untuk mata pelajaran ISMUBARIS (Ilmu Al-Islam, Kemuhammadiyahan, dan Bahasa Arab, Bahasa Inggris).
Prestasi ini merupakan hasil dari kerja keras para siswa dan bimbingan intensif dari para guru. Kepala MTs Muhammadiyah 15 Al Mizan Ibu Alimah, S.Pd menyampaikan apresiasinya terhadap keberhasilan dua siswa tersebut.
“Kami sangat bangga atas pencapaian Syifa dan Ainun. Ini adalah bukti nyata bahwa semangat belajar dan dukungan dari seluruh elemen madrasah mampu menghasilkan prestasi yang luar biasa. Semoga ini menjadi motivasi bagi siswa lainnya untuk terus mengukir prestasi,” ujar kepala madrasah.
Syifa Amalia, mengungkapkan rasa syukurnya atas prestasi yang diraih. “Saya sangat bersyukur bisa meraih juara dua di Olimpiade Ahmad Dahlan ini. Semua ini berkat doa orang tua, bimbingan guru, dan dukungan teman-teman. Semoga ke depan saya bisa meraih hasil yang lebih baik lagi,” ujarnya penuh semangat.
Sementara itu, Ainun Berty Istiana Maghfiroh, menyampaikan harapannya agar capaian ini menjadi inspirasi bagi teman-temannya.
“Alhamdulillah, saya tidak menyangka bisa mendapatkan juara dua. Ini menjadi pengalaman berharga bagi saya untuk terus belajar lebih giat. Semoga prestasi ini juga memotivasi teman-teman saya untuk tidak takut mencoba dan terus berusaha,” kata Ainun dengan senyuman.
Kedua siswa ini sepakat bahwa usaha yang sungguh-sungguh dan doa adalah kunci utama dalam meraih kesuksesan.
Olimpiade Ahmad Dahlan tingkat kabupaten merupakan ajang tahunan yang mempertemukan siswa-siswi terbaik dari berbagai sekolah Muhammadiyah di Lamongan. Tahun ini, kompetisi berlangsung dengan ketat, diikuti oleh puluhan peserta dari berbagai jenjang pendidikan.
Keberhasilan ini semakin mengukuhkan posisi MTs Muhammadiyah 15 Al Mizan sebagai salah satu lembaga pendidikan unggulan di Kabupaten Lamongan. Diharapkan, prestasi ini dapat terus dipertahankan dan ditingkatkan pada tingkat yang lebih tinggi di masa depan.
Penulis Ma’bad Alfarisi Editor Alfain Jalaluddin Ramadlan