
PWMU.CO – SMK Muhammadiyah 2 (SMK Muda) Genteng Banyuwangi menyabut hangat kedatangan studi tiru SMK Muhammadiyah 3 (SMK Muga) Weleri Kendal, Jawa Tengah pada Rabu (26/2/2025).
Kegiatan ini merupakan program studi tiru yang dilakukan oleh SMK Muga Weleri ke SMK Muda Genteng, khususnya ke Pos Ahass Tefa Jurusan Teknik Sepeda Motor (TSM).
Rombongan SMK Muga Weleri berangkat menggunakan mobil sekolah. Rombongan tersebut terdiri dari Kepala Sekolah, Wakil Kepala Sekolah bidang Kesiswaan, Wakil Kepala Sekolah bidang Humas, Wakil Kepala Sekolah bidang Sarpras, Bendahara, dan Ketua Konsentrasi Keahlian TSM.
Kedatangan mereka disambut hangat oleh Kepala SMK Muda Genteng, Tamyis Rosidi beserta tim manajemen di ruang meeting sekolah.
“Takdir Allah ini semoga membawa keberkahan bagi sekolah kita masing-masing,” ujarnya.
Setelah itu, Kepala SMK Muga Weleri, Maulana Malik Ibrahim memperkenalkan satu persatu timnya. Salah satunya adalah Ketua Konsentrasi Keahlian TSM, Sukoyo.
Ia menyampaikan maksud kedatangannya bersama tim untuk belajar di SMK Muda Genteng, khususnya pada Pos Ahass Tefa yang dalam dua tahun terakhir meraih predikat Pos Ahass Tefa terbaik tingkat nasional.
Ia menceritakan bahwa saat ini sekolahnya telah mendirikan Pos Ahass Tefa dengan luas bangunan 14 x 28 meter. Untuk mendukung kemajuan dan pengembangan pengelolaannya, ia mendapat referensi dari PT AHM Jakarta agar berkunjung ke SMK Muda Genteng.
Harapannya, melalui kunjungan ini timnya dapat memperoleh bimbingan dan arahan dalam pengembangan serta kemajuan Pos Ahass Tefa di sekolahnya.
Terkait hal itu, Sukoyo mengajukan beberapa pertanyaan penting mengenai strategi, model kerja sama dengan main dealer, hingga proses kegiatan belajar mengajar di Pos Ahass Tefa.
Menanggapi pertanyaan tersebut, Ketua Konsentrasi Keahlian TSM SMK Muda Genteng, Sigit Ari Prawono, menjelaskan bahwa pendampingan dan kerja sama dengan industri lokal menjadi faktor penting dalam pengembangan Pos Ahass Tefa. Selain itu, peningkatan program link and match juga diperlukan untuk memperkuat keterkaitan antara sekolah dan dunia industri.
“Kami menggandeng Berkah Jaya motor dalam hal ini,” ujarnya.
Di akhir penyampaiannya Sigit menjelaskan agar tim TSM mempertahankan kepercayaan masyarakat dalam mengelola Pos Ahass Tefa ini.
Studi tiru ini kemudian dilanjutkan dengan kunjungan ke Pos Ahass Tefa SMK Muda Genteng, yang pada tahun 2025 kembali ditetapkan sebagai Pos Ahass Tefa Terbaik di Indonesia. (*)
Penulis Taufiqur Rohman Editor Ni’matul Faizah