
PWMU.CO – SD Muhammadiyah 3 Ikrom Wage, Sidoarjo melaksanakan kegiatan Polyglot Camp dengan tema Never Stop Learning, Never Stop Growing di Fee Center, Kampung Inggris, Pare, Kediri, Jawa Timur. Sebanyak 43 peserta berangkat dari sekolah pada hari Rabu (13/4/2025) pukul 08.30 WIB menggunakan bus.
Mereka dilepas oleh Kepala SD Muhammadiyah 3 Ikrom Wage, Sonah MPd. Ia berpesan kepada anak-anak agar tetap semangat belajar dan dapat menjaga diri saat berada di tempat lain.
Kegiatan yang direncanakan berlangsung selama lima hari, mulai Rabu–Minggu (9-13/4/2025) merupakan salah satu program unggulan SD Muhammadiyah 3 Ikrom Wage.
“Ini merupakan program kami yang sudah terlaksana di tahun kedua, bagi kelas 4 dan 5 reguler, untuk meningkatkan kemampuan bahasa Inggris dan memberikan pembiasaan membaca al-Quran serta memunculkan karakter khas Ikrom (disiplin, jujur, bertanggung jawab, percaya diri, santun, dan peduli) pada anak-anak,” kata Suci, Kepala Urusan Kurikulum Reguler.
Bahasa adalah salah satu alat yang dapat membentuk karakter pada setiap siswa. Bahasa pula yang akan membawa mereka bersaing secara global ke depannya.
Koordinator kegiatan, Nur Suciati MPd sebelumnya telah mempersiapkan siswa dengan menginformasikan teknik kegiatan dan apa saja yang harus dipersiapkan saat pelaksanaan. “Untuk peserta Polyglot Camp harus menyiapkan diri dan menjaga stamina,” pesannya.
Selama kegiatan tersebut, siswa didampingi lima guru dan tutor dari pihak Fee Center. Lalu, untuk berkomunikasi dengan orang tua, para pendamping akan menjadwalkan sesi video call secara bergantian. Program ini berbiaya mandiri dan pesertanya adalah siswa kelas 4 dan kelas 5 reguler yang berminat. Ia berharap kegiatan ini dapat menambah wawasan dan pengalaman, serta memberikan pembiasaan yang baik yang dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.
Kedatangan siswa SD Muhammadiyah 3 Ikrom disambut hangat oleh pihak Fee Center. Ketika pertama kali masuk, suasana sejuk dan nyaman langsung terasa. Tutornya juga sangat ramah anak dan menyenangkan. Para siswa turun dari bus dan langsung disambut oleh para tutor yang telah menunggu untuk membantu menurunkan bawaan mereka.
Selanjutnya, siswa mendapat pengarahan dari Mr Ismail Koordinator Kegiatan dari pihak Fee Center. Ia berpesan agar anak-anak dapat memanfaatkan waktu dengan baik. Dengan begitu, pelaksanaan kegiatan dari pagi hingga malam berjalan lancar dan memberikan manfaat bagi mereka.
Penulis Yuni Khosnol Editor Zahra Putri Pratiwig