PWMU.CO-Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah (MIM) 2 Campurejo Panceng Gresik mengadakan outbound untuk mengisi liburan siswa, Senin (25/12/2017).
Sebanyak 146 siswa dan 15 guru mengikuti kegiatan tersebut dengan antusias sampai sehari penuh. Outbound dilaksanakan di pemandian air panas Brumbung Desa Banjaranyar Kecamatan Paciran.
Permainan ramai dan menyenangkan seperti balapan tank. Beberapa kelompok siswa masuk dalam gulungan kain masing-masing. Lalu berjalan serempak dengan menginjak kain itu sehingga lingkaran kain berjalan seperti tank. Jika ada siswa yang berjalannya tidak bersama, laju tak bisa macet.
Kepala MIM 2 Nimatus Sholichah SAg menjelaskan, kegiatan ini dilakukan agar siswa bisa terarah dalam mengisi liburan. “Di samping itu mengajari kerja sama lewat permainan. Sebab di outbound ada permainan yang sifatnya kebersamaan dan gotong-royong,” katanya.
Moh. Zamroni SAg pembina Hizbul Wathan menerangkan, outbound kali ini membina karakter siswa lewat permainan-permainan yang menyenangkan, melatih team work dalam diri siswa. (Nurkhan)
PWMU.CO-Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah (MIM) 2 Campurejo Panceng Gresik mengadakan outbound untuk mengisi liburan siswa, Senin (25/12/2017).
Sebanyak 146 siswa dan 15 guru mengikuti kegiatan tersebut dengan antusias sampai sehari penuh. Outbound dilaksanakan di pemandian air panas Brumbung Desa Banjaranyar Kecamatan Paciran.
Permainan ramai dan menyenangkan seperti balapan tank. Beberapa kelompok siswa masuk dalam gulungan kain masing-masing. Lalu berjalan serempak dengan menginjak kain itu sehingga lingkaran kain berjalan seperti tank. Jika ada siswa yang berjalannya tidak bersama, laju tak bisa macet.
Kepala MIM 2 Nimatus Sholichah SAg menjelaskan, kegiatan ini dilakukan agar siswa bisa terarah dalam mengisi liburan. “Di samping itu mengajari kerja sama lewat permainan. Sebab di outbound ada permainan yang sifatnya kebersamaan dan gotong-royong,” katanya.
Moh. Zamroni SAg pembina Hizbul Wathan menerangkan, outbound kali ini membina karakter siswa lewat permainan-permainan yang menyenangkan, melatih team work dalam diri siswa. (Nurkhan)