PWMU.CO – Semarak Milad ke-14 SD Muhammadiyah Manyar (SDMM) Gresik yang bertajuk Celebration of 14th SDMM in Kinship (C14MIK) diramaikan dengan beragam lomba dan kegiatan menarik. Di antaranya, futsal untuk putra dan bola tangan untuk putri.
Kedua lomba yang sangat dinanti siswa ini digelar selama 2 hari, Selasa-Rabu (6-7/2/18), yang diikuti siswa kelas 1 sampai kelas 6.
Koordinator tim lomba Rizqi Rahman menjelaskan, lomba ini untuk meningkatkan bakat dan minat siswa di salah satu cabang olahraga.
“Awalnya, kami berencana hanya mengadakan lomba futsal saja. Namun karena permintaan anak-anak putri yang ingin ikut lomba, maka kami menambah dengan bola tangan untuk putri,” jelasnya.
Pria yang akrab dengan sapaan Rizqi tersebut menceritakan jalannya perlombaan yang semarak dan tertib. “Mereka yang menjadi suporter juga ramai dengan yel-yelnya, layaknya di stadion,” jelasnya.
Perlombaan ini, lanjutnya, berjalan ketat dan kompetitif, sampai harus dilanjutkan adu pinalti. “Ini tanda bahwa semua kelas mempunyai kompetensi dan kemampuan yang merata,” ungkap guru bahasa Arab tersebut.
Ditemui PWMU.CO di halaman SDMM, Rizqi menjelaskan perhitungan poin lomba ini. “Juara dari lomba ini berdasarkan perhitungan dari jumlah poin dan jumlah selisih gol antar kelas dalam satu jenjang. Ini layaknya turnamen klub kelas dunia,” paparnya dengan bersemangat.
Syabil Tizani Widjaya, siswa kelas 4 Safir mengaku senang atas kemenangan tim kelasnya. “Alhamdulillah kami juara dengan dua kali kemenangan. Walaupun pada pertandingan kedua, kami harus melaluinya dengan adu pinalti,” ungkapnya dengan gembira.
Lain halnya yang terjadi pada lomba bola tangan. Finda Callysta Putri, siswa kelas 2 Kubus yang timnya memenangkan lomba ini meski dengan adu pinalti bola tangan hingga dua kali putaran mengungkapkan kegembiraannya.
“Tegang! Tapi alhamdulillah usaha kami tidak sia-sia,” ujarnya yang saat itu sebagai kiper. Dia berhasil menyelamatkan lemparan bola lawan di akhir pertandingan adu pinalti.
Berikut ini daftar juara lomba futsal dan bola tangan Milad ke-14 SDMM.
Juara lomba futsal (putra)
Kelas 1 Kolintang
Kelas 2 Prisma
Kelas 3 Andalusia
Kelas 4 Safir
Kelas 5 Saturnus
Kelas 6 Yunus Anis
Juara lomba bola tangan (putri)
Kelas 1 Seruling
Kelas 2 Kubus
Kelas 3 Andalusia
Kelas 4 Ruby
Kelas 5 Neptunus
Kelas 6 Jendral Sudirman
Selamat ya! (Zaki AW/AK)