PWMU.CO – Mengenalkan anak tentang suatu hal terkadang memerlukan cara tersendiri selain pembelajaran di dalam kelas. TK Aisyiyah 14 Karangrejo Manyar Gresik memilih PT Kelola Mina Laut (KML) yang berlokasi di Kawasan Industri Gresik sebagai tempat pembelajaran siswanya, Sabtu (3/3/18).
Manager Domestik SLG PT Kelola Mina Laut Ilham Wiguna menyapa kurang lebih 160 ibu dan anak dengan ramah. Sambil menunjukkan gambar udang yang ditayangkan, Ilham —sapaan akrabnya—mengajak peserta kunjungan berinteraksi.
“Ibu dan anak-anak suka udang?” tanya Ilham.
“Suka!” jawab mereka serentak.
“Suka apanya?” tanya Ilham lagi.
“Suka semuanya,” jawab seluruh peserta.
Ternyata jawaban peserta kurang tepat, sebagian peserta tersipu malu.
Ilham kemudian menjelaskan, udang mempunyai kandungan vitamin yang tinggi yaitu vitamin D, B12, Niacin, E, B6, A, dan C. “Udang juga sumber mineral dan sumber protein yang tinggi. Tapi udang juga bisa menimbulkan penyakit. Jadi, yang baik dikonsumsi adalah badan dan ekor,” jelasnya.
Ilham menyarankan, jangan makan kepala, kulit, apalagi ususnya. “Jika kepala, kulit, dan usus udang dimasak sampai berwarna merah, itulah kolesterol. Tapi jangan khawatir, ekor udang itulah obatnya,” tambahnya.
Ditemui PWMU.CO, Istiana, ibunda Savira Putri mengaku baru mengetahui bagian tubuh udang yang bermanfaat dan yang tidak. “Saya baru ngerti kalau udang itu gitu. Lha saya kok tak masak saja. Ya untuk sambal goreng dan udang yang dicampur tepung. Bahkan udang asin tanpa dikupas langsung saya masak semuanya,” ujarnya sambil tertawa.
Sementara itu, Musyrifah, ibunda Dawud Yusuf mengaku senang dengan kegiatan ini karena mendapat wawasan tentang manfaat ikan laut. “Akhirnya saya tahu manfaat udang, cumi-cumi, ikan gurami, ikan makarel, tuna, dan lain-lain,” ujarnya puas.
Ilham berharap, sepulang dari PT KML ibu-ibu mengetahui tentang kegunaan ikan, makin pandai memasak, dan suka ikan tentunya. “Ibu-ibu harus pintar masak ikan. Harus menarik menghidangkannya agar anak-anak suka makan ikan,” pesannya.
Mau kuat, sehat, dan cerdas? Ayo makan ikan! (Mys/AK)