PWMU.CO – Senyum Kemal Fasya Arrumi tampak mengembang lantaran pagi ini adalah hari pertamanya bersekolah di SD Muhammadiyah 6 Gadung, Surabaya, Senin (16/7/2018).
Siswa baru ini tampak bersemangat memulai berangkat sekolah di Jalan Gadung III No 7 Wonokromo, Surabaya ini. Kemal mengatakan, selepas shalat Subuh dirinya sudah mempersiapkan diri untuk mengikuti Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS).
“Saya tadi pergi ke sekolah diantar oleh ayah. Saya sudah tak sabar untuk segera bertemu dengan teman-teman baru. Karena itu sejak Subuh saya sudah siap-siap,” ujar Kemal.
Acara MPLS hari pertama diikuti oleh 71 siswa. Guru kelas 1 Normala SAg menerangkan, MPLS hari pertama siswa diajak untuk saling mengenal satu sama lainnya dan siswa diajarkan bagaimana adab memakai dan melepas sepatu, serta mengenakan seragam sendiri tanpa mengantungkan orangtuanya.
“Tujuannya untuk melatih kemandirian, kedisiplinan dan tanggung jawab siswa baru. Selain itu, untuk membiasakan siswa berdoa sebelum dan sesudah melakukan sesuatu,” paparnya. (Aan)