PWMU.CO – SD Muhammadiyah 1 Babat, Lamongan berhasil meraih Juara II Reka Bentuk Terbaik dalam ajang Amphibious Electric Vihcle (AEV) Competition 2018 yang digelar di Sekolah Kebangsaan Bukit Jelatong, Kuala Lumpur, Malaysia, (13-14/10/2018).
Kegiatan yang dalam Malaysia bernama Pertandingan Merekacipta Kenderaan Elektrik Amfibia Kali Ke-17 Peringkat Kebangsaan itu diikuti peserta dari negara Indonesia, Thailand, Singapura, Brunai, dan Korea Selatan. Diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan Kuala Lumpur bekerja sama dengàn Myrobotz Malaysia.
“Sebelumnya, kami sangat optimis bahwa anak-anak Muhammadiyah-Indonesia mampu memberikan yang terbaik. Alhamdulillah akhirnya berhasil menggondol gelar,” ujar Fastabiqul Khoirot, guru pembina robotik SD Muhaamdiyah 1 Babat, yang ikut mendampingi ke Malaysia.
“Anak-anak sangat senang dapat juara. Latihan sebulan tidak sia-sia, apalagi kompetisi ini diadakan di luar negeri,” ujarnya menggambarkan suasana batin anggota tim robot: Adzra Lailatul Izzah (kelas VI) dan Ahnaf Wasim Abqorry (kelas V).
“Semoga anak-anak akan terus belajar dan mengembangkan pengalaman,” harap dia.
Kepala SD Muhammadiyah 1 Babat Khusnia Rahmawati bangga atas prestasi yang diraih muridnya itu. “Walaupun SD kami letaknya di Kelurahan Babat, Lamongan, namun berani mengikuti lomba di luar negeri,” tutur dia pada PWMU.CO, Senin (15/10/18).
Sebelum berangkat, saya pesankan pada anak-anak agar optimis dalam meraih prestasi, meskipun berat.
Khusnia menyampaikan terima kasih pada wali murid dan pihak lain yang tidak dapat disebut satu per satu.
Moh. Husnul Khuluq, wali murid, ikut bangga atas prestasi itu. “Terima kasih pada SD Muhammadiyah 1 Babat yang selalu mengikutsertakan siswa dalam berbagai lomba, untuk mengasah ketrampilan, pengetahuan, dan pengalaman,” ujarnya. (Hilman Sueb)