PWMU.CO-Lembaga Dakwah Khusus PWM Jatim menggelar kelanjutan Bimbingan Teknis Dai Komunitas diikuti 80 peserta di Aula Mas Mansur Universitas Muhammadiyah Sidoarjo, Ahad (10/3/2019).
Peserta berasal dari Regional 2 yaitu Sidoarjo, Kota Mojokerto, Kab. Mojokerto, Kab. Pasuruan, Kota Pasuruan dan Kab. Jombang.
Di akhir sesi materi tes urine disampaikan oleh dokter muda Aristanto Prambudi, anggota Lembaga Dakwah Khusus PWM Jatim. Praktik tes urine ini membuat peserta antusias dan tetap bersemangat. Pemateri Aristanto Prambudi hanya sebentar menyampaikan materi kemudian peserta diajak langsung praktik tes urine. Ada tiga relawan yang bersedia dites didampingi pengawas dan saksi hasil tes.
”Setelah diketahui hasil tes urine, maka kita tidak boleh terlalu dini menghakimi sesorang sebagai pecandu. Karena harus didengarkan juga pendapat dari psikolog dan dokter ahli. Maka di sinilah pentingnya proses assessment,” ujar Prambudi.
Dia menegaskan, ada beberapa syarat yang harus dipenuhi dalam pelaksanaan tes urine antara lain dilakukan oleh para ahli, tidak dalam masa pengobatan, dan menjaga privasi. (Sunarsih)