PWMU.CO – Ujian sekolah tak lagi menjadi hal yang menakutkan. Apalagi jika peserta ujian dimanjakan dengan hal yang tidak biasa. Seperti yang dilakukan SD Muhammadiyah Manyar (SDMM) Gresik selama pelaksanaan Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN), Senin-Kamis (22-25/4/19).
Usai melahap soal-soal, peserta ujian dimanjakan dengan sajian menu makan siang yang cukup berbeda dari biasanya. “Kalau pas ujian gini menunya spesial,” ujar Aini Nur Febrianti, siswa kelas VI kepada PWMU.CO di sela antre mengambil makanan, Rabu (24/4/19).
Konsep prasmanan ala family style memang sudah diterapkan sehari-hari di SDMM. Namun, ada yang berbeda pada menu selama USBN ini. “Kalau biasanya kan air putih. Nah selama ujian ini macam-macam. Ada jus jambu, es jeruk, dan es cincau,” kata Ayik—sapaan Aini Nur Febrianti.
Baginya, makan siang selama USBN ini terasa spesial. “Ya karena gak cuma bareng teman dan guru, tapi pengawas ujian juga,” ungkapnya sambil tertawa.
Konsep prasmanan usai ujian ini sengaja direncanakan panitia. Salah satu anggota tim konsumsi Athiq Amiliyah SPd mengaku konsep ini bagian dari perhatian dan service (pelayanan) yang lebih ke anak-anak. “Hal ini karena mereka sudah mencurahkan tenaga dan pikirannya menjalani USBN,” ujarnya.
Tak hanya siswa dan guru, para pengawas pun turut makan siang bersama. “Ya kami undang (pengawas) supaya lebih dekat dan akrab dengan semua guru dan siswa SDMM,” tambahnya.
Athiq menjelaskan, layanan tersebut juga sebagai bentuk rasa terima kasih SDMM kepada para pengawas. “Mereka telah mendampingi anak-anak selama tiga hari dengan sabar dan telaten sehingga ujian berjalan lancar dan tertib,” paparnya.
Semua menu makan siang yang disajikan itu dipesannya melalui katering Surya Amanah SDMM. “Menunya beragam ya, spesial supaya anak-anak semangat ujiannya,” ujar Athiq.
Menu hari pertama: nasi putih, sayur asem Surabaya, panggangan tengiri, tempe goreng, terong goreng, sambal terasi, kerupuk udang, jus jambu, dan semangka. Untuk menu hari kedua: nasi putih, soto ayam, telor rebus, kripik kentang, kerupuk udang, es jeruk, dan buah melon.
Menu hari ketiga: nasi putih, rawon daging, telor asin, kerupuk udang, es cao susu, dan pisang mas. Sedangkan menu hari keempat: nasi putih, opor ayam, sambal goreng hati, kerupuk udang, dan es oyen.
Selamat menikmati! (Vita)