Kuatkan Tauhid di Pondok Ramadhan SMKM 2 Taman, liputan Dian R Agustina kontributor PWMU.CO
PWMU.CO – SMK Muhammadiyah 2 Taman Sidoarjo melaksanakan Pondok Ramadhan yang diikuti siswa kelas X-XII, Senin-Kamis (18-21/4/22).
Waka Kurikulum Rokhim SPd MPdI mengatakan acara Pondok Ramadhan kali ini diharapkan siswa bersemangat menimba ilmu. Mereka bisa memanfaatkan momentum Ramadhan semaksimal mungkin untuk mengambil hikmah.
“Untuk materi meliputi aqidah akhlaq, kemuhammadiyahan, shalat, puasa dan praktik beribadah di bulan Ramadhan, di antaranya shalat sunnah Dhuha dan zakat fitrah dengan pemateri dari Guru maupun dari Pimpinan Cabang Muhammadiyah di Sidoarjo.
Akidah Akhlaq
Dalam materinya Suyanto SPd MPdI menyampaikan materi akidah akhlak. Dalam konsep Islam tauhid, aqidah Islam menyatakan keesaan Allah. Islam mengajarkan bahwa Allah esa (satu) tidak dari segi bilangan.
“Allah tidak mempunyai sekutu atau serupa. Allah satu dari segi dzatnya, dengan makna bahwa tidak ada dzat yang serupa dengan dzat Allah,” ujarnya.
Jadi, tekannya, aqidah adalah sebuah keimanan yang kuat terhadap suatu dzat tanpa ada keraguan sedikitpun. Akhlak adalah hal yang terpenting dalam kehidupan manusia karena akhlak mencakup segala hal tentang tingkah laku, tabiat, perangai, karakter manusia yang baik maupun yang buruk dalam hubungannya dengan sang Khaliq atau dengan sesama makhluk.
Fadhilah atau Keutamaan
Suyanto menjelaskan salah satu hal yang membuat kita termotivasi untuk melakukan kebaikan adalah dengan mengetahui fadhilah atau keutamaan dari berbuat baik.
“Di antaranya mendapatkan hadiah berupa pahala dari Allah Ta’ala, dimudahkan setiap urusannya baik akhirat maupun dunia. Kita mendapatkan simpati dari orang lain, dan masih banyak lagi keutamaan lain.”
Contoh akhlak terpuji dalam Kehidupan Sehari-hari adalah memberikan sebagian rezeki kepada orang yang membutuhkan, memberi makan kepada orang yang kelaparan, berlaku adil kepada siapapun, bersedekah di kala sedang lapang ataupun sempit, membuang sampah pada tempatnya.
Miliki Keyakinan
Afifun Nidhom MPd dalam materi Kemuhammadiyahan, mengatakan setiap muslim berjiwa mukmin, muhsin dan muttaqin, yang paripurna itu dituntut untuk memiliki keyakinan (aqidah) berdasarkan tauhid yang istiqamah dan bersih dari syirik, bidah dan khurafat.
“Selain itu juga memiliki cara berpikir yang bayani, burhani dan irfani dan berperilaku serta tindakan yang senantiasa dilandasi oleh cerminan akhlaq mulia,” pesannya.
Dia menegaskan hal ini jika dilaksanakan kegiatan positif dilaksanakan di Bulan Ramadhan afdol dan berlipat ganda pahalanya, berbuat baiklah kepada orangtua dan guru. (*)
Editor Ichwan Arif. Editor Mohammad Nurfatoni.