Inilah Struktur Pimpinan Daerah Muhammadiyah Lumajang Periode 2022-2027; Liputan Kuswantoro, Kontributor PWMU.CO Lumajang
PWMU.CO – Anggota Pimpinan Daerah Muhammadiyah Lumajang (PDM) periode 2022-2027 hasil Musyawarah Daerah (Musyda) Ke-11 Muhammadiyah Lumajang melakukan rapat perdana di Kantor PDM Lumajang, Rabu (22/2/2023).
Rapat dihadiri oleh 13 anggota PDM Lumajang yang terpilih dalam Musyda di Gedung KH Abdi Manaf SMK Lumajang 19 Februari 2023 lalu. Usai rapat Ketua PDM Lumajang dr halimi Maksum menyampaikan struktur PDM Lumajang 2022-2027 sebagai berikut.
- dr Halimi Maksum MMRS (Ketua)
- Zainal Abidin SPd (Sekretaris)
- Drs Khoiyum MM (Bendahara)
- Drs H Yusuf Wibisono (Wakil Ketua Bidang Tarjih, Haji, dan Umrah)
- Drs H Djatto MM (Wakil Ketua Bidang Tabligh dan Dakwah Komunitas)
- Drs H Agus Siswantono (Wakil Ketua Bidang Pendidikan, Kebudayaan, dan Olahraga).
- Drs H Aminuddin (Wakil Ketua Bidang Pendidikan Kader, Pembinaan AMM, dan Pengembangan Cabang dan Ranting.
- Drs Suharwoko MSi (Wakil Ketua Bidang Ekonomi, Pemberdayaan UMKM dan Kesehatan Umum)
- Teguh Hidayat Indaryanto SAg (Wakil Ketua Bidang Kesejahteraan Sosial dan Kebencanaan)
- Drs H Yosie Sudarso MM (Wakil Ketua Bidang Pemberdayaan Masyarakat dan Lingkungan Hidup)
- Kamat SPdi MM (Wakil Ketua Bidang Wakaf dan ZIS)
- Junaidi SH (Wakil Ketua Bidang HAM dan Kebijakan Publik)
- Muhlason Lc (Wakil Ketua Bidang Kepesantrenan dan Masjid)
Editor Mohammad Nurfatoni